
Bola.net - - Bek Manchester United, Victor Lindelof menyayangkan kegagalan timnya memanfaatkan rasa grogi skuat Manchester City pada laga derby Manchester akhir pekan lalu. MU menyerah di hadapan kekuatan Man City dengan skor 1-3.
Man City memang tampil lebih dominan di laga tersebut dan sempat unggul dua gol. Namun MU berhasil membalas satu gol dari penalti Anthony Martial, saat inilah MU sebenarnya mendapat momentum untuk mengejar ketinggalan.
Namun, MU justru kebobolan satu gol lagi di 10 menit akhir pertandingan. Gol tersebut memadamkan asa MU untuk menyamakan kedudukan dan menjatuhkan kepercayaan diri skuat MU. Inilah yang disesalkan Lindelof.
Menurut Lindelof, MU seharusnya bisa mengamankan kemenangan atau setidaknya hasil imbang. Baca komentar selengkapnya di bawah ini:
Seharusnya Bisa
Lindelof meyakini skuat Man City merasa cemas begitu MU berhasil mencetak satu gol balasan. Kondisinya sama seperti musim lalu, saat MU berbalik unggul. Sayangnya MU tak bisa mengulanginya, dan Lindelof menyesali itu.
"Setelah gol itu [Martial] mereka sedikit cemas dan saya merasa kami seharusnya bisa mencetak gol lainnya, namun mereka justru mencetak gol ketiga," ungkap Lindelof di tribalfootball.
"Jadi hal ini memang terjadi di sepak bola, tetapi kami sangat, sangat kecewa, karena kami merasa kami seharusya bisa mencetak gol kedua dan mendapat hasil yang lebih baik."
"Kami cukup menguasai bola, tetapi kami tidak benar-benar menembus lini pertahanan mereka sampai sepertiga akhir lapangan. Namun kami sudah mencoba dan, seperti yang saya katakan, saya merasa kami bisa melukai mereka lebih lagi," sambungnya.
Lebih Agresif
Tak hanya itu, Lindelof sendiri juga merasa skuat MU gagal tampil lebih baik. Seharusnya pasca gol Martial para pemain MU berani tampil lebih agresif, namun hal itu tak terlihat.
"Saya pikir kami memulai pertandingan dengan cukup buruk, di 15 menit awal. Mereka mendominasi penguasaan bola dan kami tidak berbuat banyak, tetapi setelah gol mereka kam mulai sedikit bermain dan membuat mereka kesulitan."
"Setelah kami mencetak gol, seharusnya kami bisa lebih agresif lagi dan mencoba sedikit menyerang, tetapi kami kalah dan kami sedih karena itu," tutup Lindelof.
Berita Video
Berita video Timnas Indonesia perlu juga untuk mewaspadai aksi provokasi kiper Timor Leste, Fagio Pereira, saat bertemu pada laga kedua Piala AFF 2018 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Selasa (13/11/2018).
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jika Lakukan Hal Ini, MU Diklaim Bisa Kejar Manchester City
Liga Inggris 13 November 2018, 21:00 -
Liverpool Dinilai Belum Jadi Ancaman Bagi Manchester City
Liga Inggris 13 November 2018, 20:20 -
Meski Sudah Hebat, City Disebut Terus Belajar Tingkatkan Performanya
Liga Inggris 13 November 2018, 18:58 -
Kalah di Derby, Juan Mata Janji MU Segera Berbenah
Liga Inggris 13 November 2018, 18:20 -
Ronald Koeman Dukung Matthijs De Ligt Tinggalkan Ajax Amsterdam
Liga Spanyol 13 November 2018, 17:00
LATEST UPDATE
-
Daftar Skuad Timnas Inggris Terbaru: Tanpa Bellingham, Foden, dan Grealish
Piala Dunia 3 Oktober 2025, 21:46 -
Blak-Blakan! Ini Pengakuan Antony Soal Perlakuan Tidak Menyenangkan di MU
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 20:55 -
Membership Eksklusif Beauty & Wellness Hadir Lagi di FimelaXclusive Batch 3!
Lain Lain 3 Oktober 2025, 20:02 -
Eliano Reijnders Optimistis Timnas Indonesia Bisa Tembus Piala Dunia 2026
Tim Nasional 3 Oktober 2025, 18:39 -
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV, MOJI, dan Vidio, 4-5 Oktober 2025
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 17:47 -
Hansi Flick Dorong Barcelona Rekrut Bintang Bayern Sebelum Liverpool
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 17:32 -
Dilema Kiper Inter Milan: Dua dari Tiga Penjaga Gawang Kontraknya Segera Berakhir
Liga Italia 3 Oktober 2025, 17:09 -
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 17:03 -
Jadwal Serie A Pekan Ini, 4-6 Oktober 2025
Liga Italia 3 Oktober 2025, 16:36 -
Incaran Harbolnas 10.10: Kenali Ciri Khas 6 Merek Batik Pria Premium Ini
News 3 Oktober 2025, 16:33 -
Jadwal La Liga Pekan Ini, 4-6 Oktober 2025
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 16:16
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR