
Bola.net - Musim yang penuh liku untuk Manchester United akan ditutup dengan laga berat di markas Aston Villa, Minggu (25/5/2025) malam. Dalam duel pamungkas ini, perhatian pecinta bola tertuju pada satu hal: live streaming MU vs Villa di Vidio.
Bagi Setan Merah, laga ini lebih dari sekadar formalitas belaka. Mereka berjuang menghindari finis di posisi 16 dan masih punya peluang naik ke peringkat 14, asalkan West Ham dan Wolves tergelincir di laga terakhir.
Sebaliknya, Aston Villa datang dengan ambisi besar dan motivasi yang membara. Tim asuhan Unai Emery tengah bersaing ketat dengan Chelsea demi satu tiket ke Liga Champions musim depan.
Dengan tekanan di kedua kubu dan nasib yang masih dipertaruhkan, laga ini menjanjikan tensi tinggi sejak peluit awal dibunyikan. Jangan lewatkan keseruannya lewat live streaming Manchester United vs Aston Villa di platform live streaming Vidio.
Pertandingan ini bukan hanya tentang tiga poin terakhir, tapi juga tentang harga diri dan penentuan masa depan di Eropa. Simak jadwal lengkap dan tautan live streaming MU vs Villa di bawah ini.
Jadwal dan Live Streaming MU vs Villa

Pertandingan: Manchester United vs Aston Villa
- Tempat: Old Trafford
- Hari, tanggal: Minggu, 25 Mei 2025
- Jam kick-off: 22.00 WIB
- Siaran langsung TV: -
- Live streaming: Vidio
- Link live streaming: Klik di sini
PERHATIAN: Ada pilihan-pilihan paket untuk live streaming konten sport di Vidio, termasuk paket Platinum mulai Rp39.000, serta paket Diamond mulai Rp79.000. Harga bisa berubah di luar kebijakan redaksi.
Prediksi Starting XI Manchester United vs Aston Villa
Manchester United (3-4-2-1): Onana; Shaw, Maguire, Yoro; Dorgu, Mainoo, Ugarte, Dalot; Diallo, Fernandes; Zirkzee
Pelatih: Ruben Amorim
Aston Villa (4-2-3-1): Martinez; Maatsen, Torres, Konsa, Cash; Onana, Kamara; McGinn, Asensio, Rogers; Watkins
Pelatih: Unai Emery.
Jangan Sampai Ketinggalan ini Bolaneters!
- Pendapatan Fantastis MU dari 2 Laga Tur Asia: Lebih Besar dari Hadiah Liga Europa!
- MU Kehilangan Rp3 Triliun Setelah Gagal Juara Liga Europa
- Arsenal dan MU Dapat Sinyal Positif dari Osimhen
- Manchester United Bersiap Cuci Gudang: Tak Ada Lagi Pemain yang Kebal Dijual
- Jadwal Lengkap Premier League 2024/2025 di SCTV dan Vidio
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Live Streaming Liga Inggris: MU vs Aston Villa di Vidio
Liga Inggris 24 Mei 2025, 18:51
-
MU Sudah Pasang Harga, Segini Banderol Garnacho hingga Antony
Liga Inggris 24 Mei 2025, 18:01
-
Ruben Amorim Disarankan Singkirkan Luke Shaw dari Skuad Man United
Liga Inggris 24 Mei 2025, 17:37
LATEST UPDATE
-
Dipercaya Jadi Caretaker MU, Darren Fletcher: Ini Beneran Kan?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:27
-
Burnley vs MU: Kobbie Mainoo Bisa Comeback?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:16
-
Manchester United dan Ole Gunnar Solskjaer Semakin Dekat untuk Balikan
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:02
-
BRI Super League: Ze Valente Mencapai Tonggak Penting 100 Laga
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 09:56
-
West Ham vs Nottingham Forest: Keterpurukan West Ham di Premier League 2025/26
Liga Inggris 7 Januari 2026, 08:55
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40




















KOMENTAR