Bola.net - - Eks bek Manchester United Danny Higginbotham meyakini Liverpool akan bisa meraih kemenangan lawan Chelsea karena mereka berada dalam kondisi fisik yang lebih baik.
Liverpool akan menjalani ujian berat dalam perburuan gelar juara liga pada akhir pekan ini. Pasalnya mereka ditantang oleh Eden Hazard cs.
Duel ini akan dilangsungkan di Anfield. Liverpool pun disebut berpotensi untuk terpeleset di laga ini.
Apalagi di pertemuan sebelumnya di Anfield, di ajang EFL Cup, Chelsea menang 1-2 atas Liverpool. Sementara saat tanding di Stamford Bridge di ajang EPL The Reds hanya bisa meraih hasil imbang.
Karena Jadwal
Namun menurut Higginbotham, Chelsea akan melakoni laga ini dengan sulit dan sangat mungkin kalah. Sebab hanya dua hari sebelumnya mereka harus berlaga lawan Slavia Praha di leg pertama babak perempat final Liga Europa di Ceko.
Jadi menurutnya Chelsea akan merasa kelelahan. Di sisi lain Liverpool mendapat jeda empat hari setelah bermain lawan Porto.
"Ketika Anda melihat beberapa pertandingan terakhir, inilah yang Anda lihat di mana mereka berpotensi tergelincir," cetusnya pada Sky Sports.
"Tetapi Chelsea bermain pada hari Senin dan bermain lagi malam ini [Kamis]. Jadi menuju ke Anfield akan sulit bagi mereka," seru HIgginbotham.
"Liverpool mengalami musim yang luar biasa dan mereka memenangkan pertandingan tanpa bermain bagus, sedangkan mereka harus bermain bagus untuk memenangkan pertandingan di musim sebelumnya," tuturnya.
Posisi Kuat
Liverpool saat ini mengoleksi 82 poin dari 33 laga. Sementara itu Manchester City di posisi kedua dengan raihan 80 poin dari 32 laga.
City akan main lebih dahulu pada hari Minggu mendatang melawan Crystal Palace. Dua jam setelahnya, Liverpool baru akan main lawn Chelsea.
Higginbotham mengatakan bahwa Liverpool akan tetap berada dalam posisi kuat untuk memenangkan trofi EPL setelah pekan ini. "Mereka akan berada dalam posisi yang fantastis jika mereka menang," seru Higginbotham.
"Liverpool bermain dengan menyerang dan sangat luar biasa dalam bertahan tahun ini. Anda harus memberi mereka penghargaan karena mereka menyamai City dari awal sampai akhir," pujinya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Chelsea Punya Formula Jitu untuk Kalahkan Liverpool
Liga Inggris 12 April 2019, 21:43
-
Liverpool vs Chelsea: Willian Tak Sabar Ingin Raih Kemenangan
Liga Inggris 12 April 2019, 21:22
-
Hazard Siap Gagalkan Usaha Liverpool Raih Trofi Juara Premier League
Liga Inggris 12 April 2019, 20:46
-
Hudson-Odoi Adalah Masa Depan Chelsea
Liga Inggris 12 April 2019, 19:28
-
Hazard: Sarri Beda dari Conte dan Mourinho
Liga Inggris 12 April 2019, 18:49
LATEST UPDATE
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55





















KOMENTAR