
Bola.net - Liverpool harus menerima kenyataan pahit dalam upayanya merekrut Bradley Barcola. Paris Saint-Germain dikabarkan dengan tegas menolak pendekatan The Reds untuk mendapatkan tanda tangan sang penyerang muda.
Musim panas ini, Liverpool memang tengah aktif mencari striker baru. The Reds membutuhkan pengganti Darwin Nunez yang akan segera hengkang dari Anfield.
Salah satu nama yang masuk dalam radar manajemen The Reds adalah Barcola, pemain berusia 21 tahun yang menunjukkan perkembangan pesat di PSG.
Namun menurut laporan =Foot Mercato, PSG sama sekali tidak berniat melepas aset berharga mereka tersebut. Klub asal Prancis itu bahkan disebut langsung menutup pintu negosiasi untuk transfer sang pemain.
PSG Anggap Barcola Aset Masa Depan
PSG tidak tergoda untuk menjual Barcola. Juara Liga Champions itu dikabarkan sangat yakin dengan potensi besar yang dimiliki Barcola.
Performa gemilangnya musim lalu, termasuk kontribusi gol dan assist, membuat manajemen PSG melihatnya sebagai investasi jangka panjang.
PSG menganggap Barcola sebagai pemain kunci untuk proyek mereka ke depan. Mereka sama sekali tidak tertarik untuk menjualnya, bahkan dengan harga tinggi sekalipun.
Kontrak Panjang Jadi Tameng
PSG disebut sangat santai menanggapi minat Liverpool. Mereka optimistis bisa menjaga Barcola dari kejaran The Reds.
Ini disebbakan karena Barcola masih terikat kontrak panjang di Parc des Princes. Ia masih membela klub Prancis itu hingga 2028.
Dengan status kontraknya yang masih lama, PSG berada di posisi sangat kuat. Mereka bisa dengan mudah menolak tawaran apa pun tanpa tekanan.
Liverpool Beralih ke Target Lain
Dengan jalan buntu dalam perburuan Barcola, Liverpool dikabarkan segera mengalihkan perhatian ke opsi lain.
Nama Alexander Isak dari Newcastle United disebut-sebut sebagai alternatif utama The Reds. Striker asal Swedia itu dinilai cocok dengan gaya permainan Arne Slot.
Klasemen Premier League
Sumber: Foot Mercato
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Liverpool Inginkan Bradley Barcola, PSG: Maaf, Gak Dulu!
Liga Inggris 15 Juni 2025, 04:30
-
Prediksi PSG vs Atletico Madrid 16 Juni 2025
Piala Dunia 14 Juni 2025, 11:59
-
Singkirkan Nunez, Liverpool Bakal Angkut Penyerang PSG Ini?
Liga Inggris 13 Juni 2025, 22:38
LATEST UPDATE
-
Bandung BJB Tandamata Buka Proliga 2026 dengan Kemenangan Meyakinkan, Risco Herlambang Puas
Voli 10 Januari 2026, 11:40
-
Chelsea Digosipkan Bakal Angkut Vinicius Junior, Begini Kata Fabrizio Romano
Liga Inggris 10 Januari 2026, 11:15
-
Kabar Terbaru Calon Caretaker Baru MU: Jadinya Ole apa Carrick nih?
Liga Inggris 10 Januari 2026, 10:30
-
Arsenal Intip Peluang Bajak Arda Guler dari Real Madrid
Liga Inggris 10 Januari 2026, 10:15
-
Murah Meriah! Juventus Hanya Perlu Bayar Segini untuk Jasa Federico Chiesa
Liga Italia 10 Januari 2026, 09:45
-
Adu Hebat 6 Pemain Timnas Indonesia di Persib dan Persija
Bola Indonesia 10 Januari 2026, 09:42
-
Nonton Live Streaming Pertandingan Proliga 2026 di MOJI Hari Ini, 10 Januari 2026
Voli 10 Januari 2026, 09:21
-
Gak Jadi Dipulangkan! Barcelona Mantap Permanenkan Marcus Rashford
Liga Spanyol 10 Januari 2026, 09:10
-
Jadwal Lengkap Proliga 2026, 8 Januari-26 April 2026
Voli 10 Januari 2026, 09:01
-
Hasil Lengkap, Klasemen, dan Jadwal Pertandingan Proliga 2026
Voli 10 Januari 2026, 09:00
-
Jadwal Lengkap Malaysia Open 2026, 6-11 Januari 2026
Bulu Tangkis 10 Januari 2026, 08:33
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52

























KOMENTAR