
Bola.net - Jurgen Klopp menyebut kekalahan yang dialami Liverpool sebagai pukulan telak. Sang manajer pun tampil sebagai sosok yang patut untuk disalahkan atas situasi buruk Liverpool.
Liverpool kalah saat berjumpa Burnley pada laga pekan ke-18 Premier League, Jumat (22/1/2021) dini hari WIB. Liverpool kalah dengan skor 1-0 lewat gol tunggal Ashley Barnes pada menit ke-83.
Hasil buruk di Anfield itu membuat Liverpool tertinggal enam poin dari Manchester United yang berada di puncak klasemen.
Selain itu, kekalahan ini juga menghentikan catatan impresif Liverpool saat berlaga di Anfield. Liverpool akhirnya kalah di Anfield pada laga Premier League setelah 68 laga beruntun tanpa kekalahan.
Klopp Tanggung Jawab
Jurgen Klopp tidak menampik jika Liverpool kini dalam situasi yang sulit. Sebab, mereka melewati lima laga Premier League beruntun tanpa kemenangan. Liverpool juga hanya mencetak satu gol.
"Semuanya. Semua kata dalam bahasa Inggris, pukulan keras, pukulan telak di wajah atau apa pun. Ini tanggung jawab saya, mudah untuk bilang begitu," kata Klopp dikutip dari BBC Sport.
Liverpool sebenarnya tampil sangat dominan atas Burnley. Mereka mendapatkan 72 persen penguasaan bola. Liverpool juga melepas 27 shots sepanjang laga. Namun, hasil akhirnya buruk untuk Liverpool.
Liverpool juga punya satu peluang dari Divock Origi yang mengenai tiang gawang.
"Kami punya penguasaan bola, mendapatkan beberapa peluang dan itu tidak menyelesaikan kondisi yang terjadi," kata Klopp.
Penalti Burnley
Gol kemenangan Burnley dicetak Ashley Barnes lewat eksekusi penalti. Wasit memberi penalti usai Alisson Becker dianggap melanggar Barnes. Namun, Klopp mendapat informasi berbeda soal kejadian ini.
"Permainan tetap terbuka dan kemudian mereka mendapatkan penalti. Alisson mengatakan kepada saya bahwa dia tidak menyentuhnya, tetapi saya tidak melihatnya kembali," ucap Klopp.
Bagi Burnley, hasil melawan Liverpool sangat penting. Mereka tengah berjuang lolos dari jeratan zona degradasi dan kini berada di posisi ke-16.
Klasemen Premier League
Baca Ini Juga:
- Ego Paul Pogba Terkikis Sejak Kedatangan Bruno Fernandes, Bagus untuk Man United
- Kritik untuk Kai Havertz dan Ruang Ganti Chelsea yang 'Terlalu Baik'
- Hasil, Klasemen, dan Top Skor Premier League: Liverpool Tertinggal 6 Poin dari MU
- Hasil Pertandingan Liverpool vs Burnley: Skor 0-1
- Beruntungnya Arsenal Punya Bukayo Saka, si Serbabisa Calon Bintang Dunia
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Eks Liverpool: Salah, Mane, dan Firmino Pantas Dikritik
Liga Inggris 22 Januari 2021, 23:27
-
Termasuk Lawan Liverpool, Ini 10 Laga yang Mungkin Dilewatkan De Bruyne
Liga Inggris 22 Januari 2021, 22:30
-
John Terry Ikut Bereaksi Usai Rekor Kandang Liverpool Terhenti, Apa Katanya?
Liga Inggris 22 Januari 2021, 22:26
-
Liverpool Diprediksi Bakal Bekuk Manchester United di Old Trafford
Liga Inggris 22 Januari 2021, 20:20
-
Kesal Pada Origi, Legenda Liverpool: Pasang Siapa Saja Kecuali Dia!
Liga Inggris 22 Januari 2021, 19:33
LATEST UPDATE
-
Beda Arah Harga Emas 19 November 2025: Antam Stabil, Pegadaian Terkoreksi
News 19 November 2025, 12:01
-
Bukan Diusir AC Milan, Malick Thiaw Bongkar Alasan Sebenarnya Cabut ke Newcastle
Liga Italia 19 November 2025, 11:46
-
Cinta Mati! Antony Tolak Raksasa Eropa Ini demi Gabung Real Betis
Liga Inggris 19 November 2025, 11:45
-
Manchester United Siap Jegal Liverpool untuk Transfer Marc Guehi
Liga Inggris 19 November 2025, 11:30
-
OJK Rilis Aturan Baru: Rekening Tanpa Transaksi 1.800 Hari Otomatis Dormant
News 19 November 2025, 11:21
-
Berubah Pikiran, Joshua Zirkzee Bakal Bertahan di Manchester United?
Liga Inggris 19 November 2025, 10:51
-
Drama Penalti di Basra: Irak Kalahkan Uni Emirat Arab 2-1, Jaga Asa ke Piala Dunia 2026
Piala Dunia 19 November 2025, 09:16
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55

























KOMENTAR