Bola.net - Raksasa Premier League, Liverpool akhirnya resmi melepas striker Danny Ings secara permanen ke klub kampung halamannya, Southampton.
Ings sejatinya sudah memperkuat Southampton sejak musim panas tahun lalu. Kala itu ia dipinjam dari Liverpool selama semusim dengan kesepakatan transfer permanen di akhir musim.
Southampton harus membayar biaya transfer Ings senilai 20 juta poundsterling kepada Liverpool. Striker 26 tahun itu mendapat kontrak selama tiga tahun di tim The Saints.
Sepanjang musim 2018-19 kemarin, Ings tampil sebanyak 24 kali berseragam Southampton dan mencetak tujuh gol, sekaligus berperan membawa timnya terhindar dari jurang degradasi.
"Rasanya menyenangkan. Tentu saja, berada di sini selama satu musim, secara pribadi saya merasa banyak mengalami naik turun, dengan beberapa kali kekecewaan dan cedera ringan, dan itu akibat dari tak menjalani pramusim secara serius," ujar Ings di laman resmi Southampton.
"Sekarang saya bergabung secara permanen. Saya senang. Saya berkaca selama musim panas ini dan saya bersemangat menyambut musim baru. Secara pribadi, ini musim yang penting bagi saya. Saya merasa inilah perasaan senang saya yang paling besar," imbuhnya.
Burnley Dapat Bagian
Ings sendiri digaet Liverpool dari Burnley pada musim panas 2015 lalu dengan biaya sebesar 8 juta poundsterling. Namun sepanjang berada di Anfield, Ings bernasib sial karena sering dihantam badai cedera berkepanjangan.
Total selama tiga musim berseragam Liverpool, Ings hanya bermain sebanyak 25 kali dan menyumbang empat gol.
Dalam transfer Ings dari Burnley ke Liverpool, terdapat klausul yang menyebut bahwa The Clarets berhak menerima 20 persen dari keuntungan yang didapat The Reds ketika menjual Ings. Artinya, Burnley mendapat bagian sekitar 2,4 juta poundsterling dari hasil penjualan Ings ke Southampton.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Nicolas Pepe Ngebet Gabung Liverpool
Liga Inggris 2 Juli 2019, 21:00
-
Liverpool Didesak Beli Kembali Philippe Coutinho
Liga Inggris 2 Juli 2019, 20:00
-
Tidak Ada Nama Marco Asensio dalam Daftar Jual Real Madrid
Liga Spanyol 2 Juli 2019, 17:20
-
Nicolas Pepe Lebih Tertarik Gabung Liverpool daripada Klub Lain
Liga Inggris 2 Juli 2019, 10:40
-
Liverpool Resmi Lepas Danny Ings Secara Permanen
Liga Inggris 2 Juli 2019, 00:44
LATEST UPDATE
-
Live Streaming Roma vs Sassuolo - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 10 Januari 2026, 17:00
-
Prediksi Susunan Pemain Chelsea vs Charlton, Debut Liam Rosenior
Liga Inggris 10 Januari 2026, 16:49
-
Harry Maguire Bakal Comeback di Laga MU vs Brighton, Tapi...
Liga Inggris 10 Januari 2026, 15:30
-
Marc Klok, Adam Alis, dan 2 Mantan Pemain Persija yang Kini Membela Persib
Bola Indonesia 10 Januari 2026, 15:28
-
Live Streaming Man City vs Exeter City - Link Nonton FA Cup/Piala FA di Vidio
Liga Inggris 10 Januari 2026, 15:00
-
Aspar Team Sebut CFMoto Godok Rencana Balapan di MotoGP, Tapi Jalannya Takkan Mulus
Otomotif 10 Januari 2026, 14:47
-
Darrren Fletcher Pastikan MU Bakal All-In ke FA Cup
Liga Inggris 10 Januari 2026, 14:15
-
Login! Arsenal Ramaikan Perburuan Transfer Marc Guehi
Liga Inggris 10 Januari 2026, 13:30
-
Luis Enrique Enggan Perpanjang Kontrak di PSG, MU Siaga Satu!
Liga Inggris 10 Januari 2026, 12:30
-
Bandung BJB Tandamata Buka Proliga 2026 dengan Kemenangan Meyakinkan, Risco Herlambang Puas
Voli 10 Januari 2026, 11:40
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
























KOMENTAR