
Bola.net - Pulihnya Alex Oxlade-Chamberlain diyakini merupakan kabar yang sangat baik untuk Liverpool. Jurgen Klopp jadi punya opsi untuk menambah kekuatan lini serang The Reds musim 2019/20 ini.
Akhir pekan lalu, Chamberlain mendapatkan kesempatan menjadi starting line-up Liverpool pada kemenangan 2-1 atas Southampton. Itu merupakan kesempatan pertama sejak April 2018 lalu, 16 bulan cedera panjang.
Beberapa waktu lalu, Klopp pernah berkata bahwa Chamberlain merupakan salah satu 'pemain baru'-nya di tengah sikap pasif Liverpool di bursa transfer. Komentar Klopp itu tidak bisa diremehkan, Chamberlain memang akan membantu The Reds.
Mengapa begitu? Baca ulasan selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!
Peran Chamberlain
Analis Premier League, Danny Higginbotham yakin Chamberlain bakal membantu Liverpool mengisi ruang kosong di belakang striker. Chamberlain merupakan gelandang yang berani menyerang dan melepas tembakan jarak jauh, persis seperti Philippe Coutinho beberapa tahun lalu.
"Cara Alex Oxlade-Chamberlain bermain, dia ingin maju menyerang dari lni tengah. Ada tiga penyerang Liverpool di sana, kita tahu sisi sayap trio penyerang itu senang menusuk ke dalam," buka Higginbotham kepada Sky Sports.
"Roberto Firmino suka mundur ke dalam, jadi akan ada ruang yang bisa dimasuki Chamberlain. Itu yang dia lakukan dengan sangat baik sebelum cedera."
Mirip Coutinho
Lebih lanjut, Higginbotham memang tidak bermaksud membandingkan Chamberlain dengan Coutinho secara langsung. Namun, setidaknya peran Chamberlain musim ini bakal mirip seperti peran Coutinho: mengisi ruang di belakang striker.
"Saya tidak membandingkan dia dengan Philippe Coutinho, tetapi apa yang dia lakukan mirip dengan peran Coutinho saat masih membela Liverpool, sampai pada tahap tertentu. Dia berani meninggalkan lini tengah untuk maju," imbuh Higginbotham.
"Itulah yang bisa dilakukan Chamberlain. Talentanya tidak perlu diragukan lagi. Anda bisa melihat peta sentuhan permainan Liverpool bahwa ada ruang yang bisa dimanfaatkan Chamberlain," tandasnya.
Sumber: Sky Sports
Baca ini juga ya!
- Jurgen Klopp Memang Terlahir untuk Melatih Liverpool, Ini Buktinya
- Liverpool vs Arsenal: Akankah Mesut Ozil Tampil?
- Jurgen Klopp Sambut Gembira Perpanjangan Kontrak Alex Oxlade-Chamberlain
- Liverpool vs Arsenal: Nicolas Pepe Berpeluang Jadi Starter
- Liverpool Resmi Perpanjang Kontrak Alex Oxlade-Chamberlain
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Pertahanan Rapuh, Arsenal Diprediksi Rontok di Markas Liverpool
Liga Inggris 23 Agustus 2019, 22:21
-
Peringatan Mane Untuk Robertson: Ismaila Sarr Akan Menghabisimu!
Liga Inggris 23 Agustus 2019, 21:54
-
Chelsea Bertekad Gulingkan Dominasi Manchester City-Liverpool
Liga Inggris 23 Agustus 2019, 21:40
-
Liverpool Siap Hentikan Serangan Arsenal
Liga Inggris 23 Agustus 2019, 21:20
-
Ceballos Tak Gentar Meski Bertandang ke Markas Sang Juara Eropa, Liverpool
Liga Inggris 23 Agustus 2019, 20:58
LATEST UPDATE
-
Wow! Seriusan? Manchester United Tertarik Angkut Neymar di Januari 2026?
Liga Inggris 18 November 2025, 15:36
-
Diincar MU, Conor Gallagher Akui Tidak Bahagia di Atletico Madrid?
Liga Inggris 18 November 2025, 15:25
-
Liverpool Sudah Tahu Harga Semenyo: Ternyata Nggak Mahal-mahal Amat
Liga Inggris 18 November 2025, 15:18
-
Bagaimana Kabar Cedera Franco Mastantuono?
Liga Spanyol 18 November 2025, 15:16
-
Tchouameni Tegaskan Masih Betah di Madrid di Tengah Rumor Ketertarikan Man United
Liga Spanyol 18 November 2025, 14:57
-
Wejangan Benzema Agar Vinicius Jr Raih Ballon d'Or: Syaratnya 1, Tapi Sulit!
Liga Spanyol 18 November 2025, 14:33
-
Deretan Pemain Top yang Absen di Piala Dunia 2026: Tak Ada Szoboszlai dan Mbeumo
Piala Dunia 18 November 2025, 14:30
-
Tok! DPR Resmi Sahkan RKUHAP Jadi Undang-Undang, Ini 14 Poin Krusialnya
News 18 November 2025, 14:12
-
Jadwal Timnas Indonesia U-22 Hari Ini, Selasa 18 November 2025: Mali U-22 Part II
Tim Nasional 18 November 2025, 14:05
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55























KOMENTAR