
Bola.net - Jelang duel Liverpool vs Chelsea, Jurgen Klopp melayangkan pujian pada Frank Lampard. Klopp menilai apa yang dilakukan oleh Lampard di Derby County adalah pekerjaan yang hebat.
Liverpool akan berjumpa Chelsea pada laga UEFA Super Cup 2019. Perjumpaan dua tim asal Inggris tersebut akan digelar di Vodafone Park, Kamis (15/8/2019) dini hari WIB.
Liverpool dalam kondisi yang bagus usai menang besar atas Norwich City di laga perdana Premier League musim 2019/2020, pekan lalu. Sementara, Chelsea justru kalah 4-0 atas Manchester United.
Meskipun sang lawan tidak berada dalam kondisi terbaik, Jurgen Klopp tak ingin lengah. Dia justru memilih memberi pujian pada sosok Lampard. Seperti apa pujian dari Klopp? Simak di bawah ini ya Bolaneters.
Pujian Klopp untuk Lampard
Frank Lampard punya karir yang amat gemilang bersama Chelsea saat masih aktif bermain. Tetapi, sebagai pelatih, dia adalah pendatang baru. Lampard baru satu musim latih, yakni bersama Derby County.
"Lampard telah melakukan pekerjaan yang luar biasa tahun lalu bersama Derby," puji Jurgen Klopp, dikutip dari Sportsmole.
"Dia telah mengubah sepak bola yang dimainkan di sana. Mereka menjadi tim yang bermain bagus di Championship yang sangat sulit. Ketika melawan Aston Villa mereka hanya tidak beruntung hingga gagal promosi," sambung pria asal Jerman.
Meskipun hanya satu musim melatih di Derby, kinerja Lampard dinilai cukup bagus. Karena itu, dia kemudian dipanggil untuk kembali ke Chelsea.
"Lampard kini berada di Chelsea, klubnya sendiri. Mereka akan memberikan 100 persen dan kami harus memastikan bahwa kami juga siap," tegas Klopp.
Kekalahan Chelsea Bukan Sebuah Acuan
Debut Lampard bersama Chelsea tidak berjalan mulus. Chelsea kalah dengan skor telak 4-0 atas Manchester United pada laga perdana Premier League 2019/2020. Kendati begitu, Jurgen Klopp menyebut laga itu bukan ukuran kemampuan Lampard.
"Kami sangat menghormati Chelsea. Jika Anda melihat laga melawan Manchester United, tanpa melihat hasilnya, maka Anda akan tahu bahwa itu adalah laga yang sangat bagus," ulas Klopp.
"Mereka punya beberapa perubahan, manajer baru, tidak ada Eden Hazard dan membawa sejumlah pemain baru," katanya.
Di bawah komando Lampard, Chelsea mengandalkan sejumlah pemain baru. Ada nama Tamy Abraham di posisi penyerang. Selain itu, ada juga Mason Mount yang bermain untuk posisi gelandang serang.
Sumber: Sportsmole
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Setelah Liga Champions, Salah Kini Incar UEFA Super Cup
Lain Lain 14 Agustus 2019, 22:58
-
Kepindahan David Luiz ke Arsenal Disebut Mencurigakan
Liga Inggris 14 Agustus 2019, 21:20
-
Siaran Langsung dan Live Streaming Liverpool vs Chelsea di SCTV
Liga Champions 14 Agustus 2019, 21:00
-
Azpilicueta dan Lampard Dukung Penunjukan Wasit Perempuan di UEFA Super Cup
Lain Lain 14 Agustus 2019, 18:05
-
Pedro: Chelsea Wajib Menangkan Piala Super Eropa
Liga Inggris 14 Agustus 2019, 17:00
LATEST UPDATE
-
Hasil Al-Nassr vs Al-Qadisiyah: Ronaldo Cetak Gol, tapi Tim Tuan Rumah Tetap Kalah
Asia 9 Januari 2026, 03:29
-
Tempat Menonton Arsenal vs Liverpool: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 9 Januari 2026, 00:30
-
Kekuatan Pemain Lokal Bicara: Bhayangkara Presisi Awali Proliga 2026 dengan Kemenangan
Voli 8 Januari 2026, 23:17
-
Bandung BJB Tandamata Mengawali Proliga 2026 dengan Tekad Juara yang Kembali Menyala
Voli 8 Januari 2026, 22:08
-
Pelita Jaya Launching Tim untuk IBL 2026, Bidik Juara demi Wujudkan Bintang Lima
Basket 8 Januari 2026, 22:02
-
Proliga 2026: Popsivo Polwan Tetap Lakukan Evaluasi Meski Sukses Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 21:43
-
Hasil Proliga 2026: Juara Bertahan Bhayangkara Presisi Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 20:47
-
Antoine Semenyo Mendarat di Manchester, Segera Resmi Jadi Pemain Anyar Man City
Liga Inggris 8 Januari 2026, 20:32
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58

























KOMENTAR