
Bola.net - Pelatih Manchester United, Erik ten Hag berhasil menjawab harapan tinggi yang ditanamkan pada dirinya sendiri. Ten Hag sukses membawa Setan Merah lolos ke Liga Champions musim 2023/2024.
Kesuksesan tersebut didapatkan setelah Setan Merah membekuk Chelsea dalam laga tunda pekan ke-32 Premier League 2022/2023. United berhasil menaklukan The Blues dengan skor 4-1 di Old Trafford, Jum’at (26/05/2023).
Setan Merah membuka pesta gol mereka lewat sundulan Casemiro di menit ke-6. MU berhasil menambah keunggulan mereka lewat gol yang diciptakan oleh Anthony Martial di penghujung babak pertama.
Anak asuh Erik Ten Hag kembali memperlebar keunggulan pada babak kedua lewat eksekusi penalti Bruno Fernandes di menit ke 73 dan ditutup oleh Marcus Rashford pada menit ke-78. Sedangkan The Blues hanya mampu membalas satu gol lewat aksi individu Joao Felix di menit ke-89.
Simak komentar lengkap Erik Ten Hag di bawah ini.
Musim Yang Sukses
Kemenangan telak melawan Chelsea membuat Erik Ten Hag terlihat sumringah karena mampu menjawab ekspektasi yang telah ia berikan kepada diri sendiri. Bagaimana tidak, MU akan kembali berlaga di kompetisi Liga Champions setelah absen satu musim terakhir.
Pelatih asal Belanda itu juga setuju bahwa penampilan Setan Merah di musim ini bisa dianggap sukses. Terbukti, Bruno Fernandes dan kolega berhasil mengunci peringkat empat besar kompetisi Liga Inggris 2022/2023 Mereka juga berhasil menyabet gelar juara Carabao Cup setelah menumbangkan Newcastle di final dengan skor 2-0.
Meski begitu, Ten Hag menegaskan musim ini belum berakhir. Manchester United juga masih memiliki satu laga pamungkas, yaitu final FA Cup yang akan diselenggarakan pada awal juni di Wembley Stadium melawan rival sekota mereka, Manchester City.
"Ya, saya kira begitu. Ini musim yang sukses tetapi musim belum selesai, Saya selalu berharap tinggi pada diri saya sendiri, klub ini termasuk di Liga Champions.”
“Anda harus lolos ke empat besar, tetapi liga ini sangat kuat dan ada banyak tim, banyak klub yang bisa bersaing untuk posisi itu dan mereka bisa melakukannya itu, mereka memiliki anggaran tinggi dan skuad yang bagus,” tegas Ten Hag.
Sumber: ManchesterEveningNews
Penulis: Irasz Fabian Ilyasa (Penulis merupakan peserta Magang Merdeka 2023)
Baca Ini Juga ya Bolaneters:
- Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 28 Mei 2023
- Frank Lampard Akui Chelsea Butuh 'Reboot' Setelah Musim Buruk Ini
- Kritik Pedas untuk Lewis Hall: Pertahanan yang Sangat Buruk
- Manchester United Lolos Liga Champions, Erik Ten Hag: Memang itu Targetnya
- Pesan Steven Gerrard untuk Jurgen Klopp: Pertahankan Curtis Jones!
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kumpulan Meme-meme Kocak usai Chelsea Dihajar Manchester United
Liga Inggris 26 Mei 2023, 22:42
-
Diincar MU, Frank Lampard Akui Mason Mount Bisa Tinggalkan Chelsea
Liga Inggris 26 Mei 2023, 22:14
-
Cedera Cukup Serius, Antony Bakal Absen di Final FA Cup
Liga Inggris 26 Mei 2023, 20:30
-
Andai Leeds United Terdegradasi, MU Bakal Bajak Pemain Ini
Liga Inggris 26 Mei 2023, 19:55
-
Chelsea Beres, Kini MU Fokus untuk Hadapi Fulham
Liga Inggris 26 Mei 2023, 19:45
LATEST UPDATE
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
-
Kiper Persis Solo Gianluca Pandeynuwu Ukir Sejarah di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 18 November 2025, 23:11
-
Benjamin Sesko Absen Kontra Everton, Kembalinya Diperkirakan Desember
Liga Inggris 18 November 2025, 22:46
-
Blunder Pemain Naturalisasi Malaysia Saat Sidang FIFA: Salah Sebut Asal Nenek
Tim Nasional 18 November 2025, 22:37
-
2 Laga Timnas Indonesia U-22 vs Mali: Kalah di Laga Pertama, Imbang di Laga Kedua
Tim Nasional 18 November 2025, 22:36
-
Bermain Api: Risiko Besar Perlakuan Tuchel pada Bellingham di Timnas Inggris
Piala Dunia 18 November 2025, 21:51
-
Calhanoglu dan Misi 'Anti-Modric': Kunci Taktik Chivu Menghadapi Panasnya Derby Milan
Liga Italia 18 November 2025, 21:02
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
























KOMENTAR