
Bola.net - David De Gea meminta Manchester United untuk melupakan hasil imbang melawan Crystal Palace. Kiper Setan Merah itu meminta timnya untuk mempersiapkan diri untuk laga melawan Arsenal.
Manchester United terpeleset pada dini hari tadi. Menghadapi Crystal Palace di laga tunda Premier League, Setan Merah ditahan imbang dengan skor 1-1.
Di akhir pekan nanti, Manchester United akan kembali bertandang ke London. Kali ini mereka ke utara ibukota Inggris itu untuk menghadapi Arsenal.
De Gea menyebut bahwa MU kini harus mengubah fokus mereka ke laga krusial itu. "Kebobolan di menit-menit akhir memang sulit diterima, namun kami harus move on," buka De Gea kepada MUTV.
Baca komentar lengkap sang kiper di bawah ini.
Laga Krusial
Menurut De Gea, sudah tidak ada gunanya untuk meratapi hasil imbang atas Palace itu.
Ia menilai kini waktunya MU fokus untuk memetik tiga poin melawan Arsenal nanti di mana ia menyebut laga ini tidak akan mudah mengingat Arsenal saat ini jadi pemimpin klasemen sementara EPL.
"Kami akan memainkan pertandingan krusial di hari Minggu nanti. Jadi kami harus mempersiapkan diri dengan sebaik mungkin dan memulihkan diri dengan baik agar kami siap untuk pertandingan ini," sambung sang kiper.
Curi Poin Penuh
De Gea menyadari betul bahwa Arsenal bakal jadi lawan yang berat. Apalagi Setan Merah kali ini berstatus sebagai tim tamu.
Jadi De Gea berharap timnya bisa menampilkan performa terbaik mereka melawan Arsenal nanti.
"Tidak ada pertandingan Premier League yang mudah, apalagi jika kami melakoni laga tandang. Jadi mari kita memulihkan diri dengan baik dan mari kita rebut poin di laga nanti," ujarnya.
Bakal Pincang
Manchester United sendiri dipastikan tidak bisa turun dengan kekuatan terbaik mereka melawan Arsenal.
Gelandang andalan mereka, Casemiro dipastikan absen di laga ini karena ia mendapatkan akumulasi kartu.
Klasemen Premier League
(MUTV)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jamu Manchester United, Arsenal Tanpa Gelandang Tangguh Ini?
Liga Inggris 19 Januari 2023, 21:57
-
Manchester United Sepakat Lepas Anthony Elanga ke Borussia Dortmund?
Liga Inggris 19 Januari 2023, 21:39
-
Legenda Inggris Sarankan Manchester United Pertahankan Harry Maguire
Liga Inggris 19 Januari 2023, 21:29
-
Belum Stabil, MU Belum Layak Masuk Bursa Juara EPL 2022/23
Liga Inggris 19 Januari 2023, 21:09
-
Ini Penyebab MU Ditahan Imbang Crystal Palace Versi Bruno Fernandes
Liga Inggris 19 Januari 2023, 20:09
LATEST UPDATE
-
Menyala Bersama Kanada, John Herdman Dinilai Cocok Nahkodai Timnas Indonesia
Tim Nasional 6 Januari 2026, 18:07
-
Resmi! Chelsea Perkenalkan Liam Rosenior Sebagai Manajer Baru
Liga Inggris 6 Januari 2026, 17:42
-
Live Streaming Lecce vs Roma - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 6 Januari 2026, 17:00
-
AC Milan Cari Bek Baru, Nathan Ake Jadi Peluang atau Sekadar Mimpi?
Liga Italia 6 Januari 2026, 15:28
-
Prediksi West Ham vs Nottingham Forest 7 Januari 2026
Liga Inggris 6 Januari 2026, 15:19
-
Luapan Emosi Gonzalo Garcia Usai Cetak Hattrick di Laga Madrid vs Betis
Liga Spanyol 6 Januari 2026, 14:57
-
Prediksi Pisa vs Como 6 Januari 2026
Liga Italia 6 Januari 2026, 14:43
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40























KOMENTAR