Bola.net - - Persaingan menuju gelar juara Premier League musim ini begitu sengit. Manchester City dan Liverpool bertarung ketat di puncak klasemen sementara dengan enam laga sisa yang bakal jadi penentu.
Kedua tim tersebut sama-sama kuat dan selalu jadi favorit meraih kemenangan. Sebab itu, gelar juara musim ini bakal ditentukan oleh tim yang lebih banyak kehilangan poin di enam laga sisa Premier League.
Sebelumnya, pelatih Manchester City, Pep Guardiola menegaskan bahwa timnya tidak boleh kehilangan poin lagi sampai akhir musim nanti. Pep yakin Man City akan kehilangan trofi juara apabola mereka gagal mendapatkan poin penuh.
Meski demikian, Man City disebut bakal kesulitan memenangkan keenam laga final ini. Baca ulasan selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!
Bakal Kehilangan Poin
Analis Sky Sports, Andy Townsend tidak terlalu yakin Man City bisa mendulang poin penuh. Jadwal Man City di bulan April ini begitu padat, sebab itu dia mengaku akan sangat terkejut jika Man City mampu memenangi semuanya.
"Dia [Guardiola] mengirimkan pesan bahwa mereka harus memenangkan setiap pertandingan, dengan tidak mengharapkan Liverpool bakal kehilangan poin, tetapi Man City bakal kehilangan poin," tegas Townsend.
"Periode ini memasuki pertandingan Liga Champions melawan Spurs dan liga melawan Manchester United. Sejujurnya saya bakal sangat terkejut jika mereka melewati semua pertandingan itu dan memenangi semuanya."
Banyak Hal yang Bisa Terjadi
Membandingkan jadwal kedua klub, Man City terbilang menghadapi lawan-lawan yang lebih menyulitkan dari Liverpool. Sebab itu, Townsend sedikit meragukan kemampuan Man City untuk terus meraih kemenangan.
"Mereka mungkin kalah di duel Liga Champions. Saya tidak berkata mereka akan banyak menelan kekalahan, tetapi saya akan sangat terkejut jika mereka berhasil mengalahkan semua lawan-lawan yang ada di depan mereka."
"Masih ada banyak hal yang bisa terjadi di Premier League. Ini sangat menarik, tetapi saya tidak yakin mereka bakal memenangkan semua pertandingan," tutupnya.
Baca Juga:
- Saingi MU, Manchester City Juga Kejar Rodri Hernandez
- Waktu Seolah-olah Berhenti Ketika De Bruyne Menguasai Bola
- Balapan dengan Liverpool, Guardiola Punya Rumus Jitu untuk Jadi Juara
- Klasemen Premier League: Man City ke Puncak, Man United Posisi ke-6
- Hasil Pertandingan Manchester City vs Cardiff City: Skor 2-0
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Soal Peluang Juara Liverpool, Jurgen Klopp: Saya Tidak Peduli!
Liga Inggris 5 April 2019, 19:00
-
Klopp: Manchester City Bisa Raih Quadruple Winners Musim Ini
Liga Inggris 5 April 2019, 18:40
-
Prediksi Manchester City vs Brighton 6 April 2019
Liga Inggris 5 April 2019, 15:01
-
Man City Diprediksi Bakal Kehilangan Poin, Liverpool Jadi Juara?
Liga Inggris 5 April 2019, 10:20
-
Saingi MU, Manchester City Juga Kejar Rodri Hernandez
Liga Inggris 4 April 2019, 15:20
LATEST UPDATE
-
Rapor Pemain Liverpool: Performa Solid Bikin Arsenal Kehilangan Taji
Liga Inggris 9 Januari 2026, 06:07
-
Hasil Milan vs Genoa: Akhir Dramatis yang Menguntungkan Inter Milan
Liga Italia 9 Januari 2026, 06:00
-
Rapor Pemain Arsenal: Gyokeres Gagal Bersinar Saat The Gunners Ditahan Liverpool
Liga Inggris 9 Januari 2026, 05:50
-
Hasil Real Madrid vs Atletico Madrid: El Clasico di Final Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 05:44
-
Man of the Match Arsenal v Liverpool: Gabriel Magalhaes
Liga Inggris 9 Januari 2026, 05:30
-
Hasil Arsenal vs Liverpool: Saling Tekan, Gol Tak Kunjung Datang
Liga Inggris 9 Januari 2026, 05:04
-
Hasil Al-Nassr vs Al-Qadisiyah: Ronaldo Cetak Gol, tapi Tim Tuan Rumah Tetap Kalah
Asia 9 Januari 2026, 03:29
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58





















KOMENTAR