
Bola.net - Cole Palmer layak dinobatkan sebagai pemain terbaik alias man of the match Chelsea vs Sheffield United, duel pekan ke-17 Premier League 2023/2024, Sabtu (16/12/2023).
Bermain di Stamford Bridge, Chelsea tampil tangguh untuk memetik kemenangan 2-0. Sheffield bukan lawan enteng, tapi di atas kertas harusnya Chelsea lebih unggul.
Laga sempat terkunci tanpa gol di babak pertama. Chelsea lantas menemukan celah pertahanan lawan di babak kedua lewat gol-gol Cole Palmer (54') dan Nicolas Jackson (61').
Hasil ini membantu Chelsea memutus tren kekalahan dalam beberapa pekan terakhir. The Blues ada di peringkat ke-10 klasemen Liga Inggris sementara.
Aksi gemilang Palmer
Palmer bermain sebagai gelandang serang di laga ini dan dia kembali menyuguhkan performa impresif. Gelandang muda Inggris ini jadi salah satu kreator serangan The Blues.
Palmer terlibat langsung dalam dua gol Chelsea. Dia mencetak gol pembuka lalu membuat assist untuk gol Nicolas Jackson beberapa menit setelahnya.
Performa Palmer pun solid secara keseluruhan. Dia membuat 92% umpan akurat, termasuk 2 umpan kunci. 5 percobaan dilepas Palmer, dua di antaranya tepat sasaran.
Aksi Palmer di laga ini diberi rapor 8,4 versi Whoscored, tertinggi di antara pemain lain di lapangan.
Susunan pemain
CHELSEA (4-2-3-1): Dorde Petrovic; Axel Disasi, Thiago Silva, Benoit Badiashile, Levi Colwill; Moises Caicedo, Connor Gallgher; Raheem Sterling (75' Armando Broja), Cole Palmer, Mykhailo Mudryk (69' Enzo Fernandez); Nicolas Jackson.
Pelatih: Mauricio Pochettino
SHEFFIELD UNITED (4-1-4-1): Wes Foderingham; Jayden Bogle, Anel Ahmedhodzic, Auston Trusty, Max Lowe; Vinicius Souza; James McAtee, Gustavo Hamer (80' Anis Ben Slimane), Andre Brooks (58' William Osula), Cameron Archer; Oli McBurnie (67' Oli Norwood).
Pelatih: Chris Wilder
Klasemen Liga Inggris 2023/2024
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 16-17 Desember 2023
Liga Inggris 17 Desember 2023, 10:06
-
Arti Penting Kemenangan Chelsea atas Sheffield United
Liga Inggris 17 Desember 2023, 09:10
-
Chelsea Bekuk Sheffield, Netizen: Main Jelek tapi Menang, Untung Lawan Tim Degradasi
Liga Inggris 17 Desember 2023, 01:04
LATEST UPDATE
-
Marc Marquez Curhat Soal Sulitnya Lawan Alex Marquez, Harus Lupakan Status Saudara
Otomotif 8 Januari 2026, 13:21
-
Meski Cetak Dua Gol, Benjamin Sesko Dinilai Tak Layak Bela Man Utd
Liga Inggris 8 Januari 2026, 12:23
-
Jadwal Lengkap Serie A 2025/2026
Liga Italia 8 Januari 2026, 12:03
-
Kesempatan Emas Arsenal Perlebar Jarak Setelah Man City dan Villa Terpeleset
Liga Inggris 8 Januari 2026, 11:49
-
Ini Alasan Liam Rosenior Tak Pimpin Chelsea Saat Lawan Fulham
Liga Inggris 8 Januari 2026, 11:29
-
Tiga Pemain Muda Persija Siap Asah Jam Terbang di Klub Baru
Bola Indonesia 8 Januari 2026, 11:09
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58























KOMENTAR