Bola.net - Pertandingan antara Everton melawan Arsenal yang disajikan Premier League pada Selasa (7/12/2021) dini hari berlangsung seru. The Gunners yang bertindak sebagai tim tamu di Goodison Park harus mengakui keunggulan Everton dengan skor 1-2.
Arsenal sempat unggul lebih dulu berkat gol dari Martin Odegaard di masa injury time babak pertama. Everton, yang beberapa golnya dianulir VAR, akhirnya bisa menyamakan skor lewat Richarlison pada menit ke-79.
Pertandingan terlihat seperti akan berakhir imbang, sampai Dewi Fortuna berpihak kepada tuan rumah. Demarai Gray berhasil mencetak gol pada masa injury time babak kedua sehingga memaksa Arsenal pulang dengan tangan hampa.
Tambahan tiga angka membuat Everton bisa melompat jauh ke posisi 12. Sementara Arsenal gagal memangkas jarak dengan penghuni peringkat empat, West Ham, dan kini tertahan di peringkat ketujuh.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Man of the Match
Mengingat golnya sangat menentukan akhir pertandingan, Gray pun dinobatkan sebagai man of the match oleh pemberi suara di situs resmi Premier League. Ia mendapatkan 56,4 persen suara, melebihi Richarlison yang cuma memiliki 19,8 persen.
Statistik yang dikumpulkan oleh Whoscored tidak mendukung untuk menjadi man of the match. Gelar tersebut lebih pantas diberikan kepada Richarlison. Tapi yang tidak bisa dimungkiri adalah Gray merupakan penampil terbaik kedua di laga itu.
Ia mendapatkan rating 7.3. Selama pertandingan berlangsung, Gray melepaskan total tiga tembakan yang dua di antaranya berhasil menemui sasaran. Ia juga turut membantu pertahanan dengan catatan satu tekel sukses.
Sisanya, angka-angka yang dimiliki olehnya tidak begitu apik. Gray cuma menyelesaikan 22 dari 32 operan yang dilakukan dan membuat satu umpan kunci. Ia juga melakukan empat duel udara yang tak satupun berhasil dimenangkan.
(Premier League/Whoscored)
Baca Juga:
- Hasil Pertandingan Everton vs Arsenal: Skor 2-1
- 7 Kemenangan Beruntun, Man City Belum Mau Berhenti
- Staf Pelatih Kedua Ralf Rangnick di Manchester United adalah Psikolog, Siapa Dia?
- Performa De Bruyne Menurun, Ada Apa Sih Guardiola?
- From Zero to Hero: Ramsdale Bicara Soal Olok-olok Fans Arsenal Saat Baru Datang
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Juventus Izinkan Arsenal Pinjam Dejan Kulusevski, Tapi...
Liga Italia 7 Desember 2021, 22:32
-
Arsenal Telikung Liverpool dalam Perburuan Denis Zakaria
Bundesliga 7 Desember 2021, 19:04
-
Yaya Toure Bakal Gabung Staf Kepelatihan Mikel Arteta di Arsenal?
Liga Inggris 7 Desember 2021, 14:47
-
Kalah dari Everton, Odegaard Singgung Mental Arsenal
Liga Inggris 7 Desember 2021, 10:28
-
Arsenal Kena Comeback MU dan Everton, Mikel Arteta Frustrasi
Liga Inggris 7 Desember 2021, 09:33
LATEST UPDATE
-
Man United Cari Manajer Baru, Nama Eddie Howe Terus Disebut-sebut
Liga Inggris 9 Januari 2026, 19:58
-
Jadwal Lengkap Piala Super Spanyol 2026, 8-12 Januari 2026
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 19:39
-
Melihat Arsenal Frustrasi Ditahan Liverpool, Bukti Alotnya Perburuan Gelar!
Liga Inggris 9 Januari 2026, 19:31
-
Viktor Gyokeres Justru Jadi Tanda Tanya di Lini Depan Arsenal
Liga Inggris 9 Januari 2026, 18:57
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52





















KOMENTAR