
Bola.net - Selain serangan-serangan yang efektif, salah satu alasan Bournemouth bisa mengalahkan Manchester United adalah performa solid Kepa Arrizabalaga di bawah mistar. Dia membantu tim mengamankan kemenangan 3-0.
Minggu 22 Desember 2024, MU meladeni Bournemouth di Old Trafford dalam duel lanjutan Premier League 2024/2025. Di luar prediksi, Setan Merah tampil mengecewakan dan kalah telak 0-3.
MU lebih banyak menguasai bola dan menciptakan peluang, tapi Bournemouth lebih efisien. Kali ini, Dean Huijsen mencetak gol pembuka di menit ke-29 untuk tim tamu di babak pertama.
Bournemouth lantas menambah dua gol lagi melalui penalti Justin Kluivert di menit ke-61 dan aksi Antoine Semenyo (63'). MU mencoba bangkit di sisa laga, tapi serangan-serangan mereka tumpul.
Kepa Tampil Solid
Meski kalah dengan skor telak, MU sebenarnya cukup sering mengancam di pertandingan ini. Buktinya Setan Merah melepas total 23 percobaan tembakan, 7 di antaranya tepat sasaran.
Meski begitu, MU jelas dibuat frustrasi oleh Kepa. Kiper 30 tahun ini tampil luar biasa selama 90 menit bermain di lapangan.
Tercatat, Kepa membuat 7 penyelamatan penting untuk menghentikan 7 tembakan MU. Dia juga mengamankan bola dalam 10 kesempatan berbeda, menghentikan peluang lawan.
Aksi dan kontribusi Kepa diberi rapor 8,9 oleh FotMob, tertinggi di antara pemain lain di lapangan.
Susunan Pemain
MAN UNITED XI: Onana, Lisandro, Maguire, Mazraoui, Malacia (46' Yoro), Mainoo, Ugarte (55' Garnacho), Dalot, Bruno, Diallo, Zirkzee (54' Hojlund)
Pelatih: Ruben Amorim
BOURNEMOUTH XI: Arrizabalaga, Kerkez, Huijsen, Zabarnyi, Smith (46' Cook), Christie, Adams (89' Hill), Ouattara, Semenyo (89' Brooks), Kluivert (78' Billing), Evanilson (71' Unal)
Pelatih: Andoni Iraola
Klasemen Liga Inggris 2024/2025
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Man of the Match Manchester United vs Bournemouth: Kepa Arrizabalaga
Liga Inggris 22 Desember 2024, 23:34
-
Hasil Manchester United vs Bournemouth: Skor 0-3
Liga Inggris 22 Desember 2024, 23:05
-
Link Live Streaming Manchester United vs Bournemouth - Premier League
Liga Inggris 22 Desember 2024, 18:00
-
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 21-22 Desember 2024
Liga Inggris 22 Desember 2024, 13:18
LATEST UPDATE
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55




















KOMENTAR