
Bola.net - Penyerang Newcastle Alexander Isak terpilih sebagai Man of the Match di pertandingan melawan Manchester United di Old Trafford, Selasa (31/12/2024) dini hari WIB.
Laga Manchester United vs Newcastle ini adalah laga pekan ke-19 Premier League 2024/2025. MU membuka babak pertama dengan kebobolan dua gol dalam tempo 19 menit saja.
Gawang mereka asalnya dibobol Isak. Setelah itu giliran Joelinton yang menjebol gawang Andre Onana.
Performa MU kemudian membaik usai Ruben Amorim mengganti taktiknya. Sayagnya United tetap kalah 0-2 dari Newcastle.
Isak Man of the Match
Alexander Isak dipercaya menjadi ujung tombak Newcastle lagi kali ini. Penampilannya pun sangat tajam di depan.
Ia menjadi pemain yang mencetak gol pertama Newcastle. Isak bahkan sempat mencetak satu gol lagi tapi dianulir wasit.
Isak harusnya bisa mencetak lebih dari satu gol di laga ini. Selain itu ia juga bisa menciptakan peluang bagi rekan-rekannya.
Berkat performnya itu, ia diganjar penghargaan Man of the Match di laman resmi Premier League.
Statistik Isak
Dari catatan Fotmob, Alexander Isak melepas total tiga tembakan ke gawang Manchester United. Dua tepat sasaran dan satu berhasil berbuah gol.
Striker asal Swedia ini juga menciptakan dua assist bagi Newcastle. Delapan percobaan dribel dilakukannya.
Empat di antaranya sukses. Satu umpan panjang juga dilepaskannya dan tepat ke sasaran.
Empat belas duel perebutan bola ia lakukan. Isak berhasil memenangkan enam di antaranya.
Klasemen Premier League
(Premier League/Fotmob)
Baca Juga:
- Hasil Manchester United vs Newcastle: Skor 0-2
- Hasil Lengkap, Klasemen, dan Top Skor Premier League 2024/2025
- Catatan Menarik Manchester United vs Newcastle: Desember Kelabu Setan Merah dan Performa Impresif Alexander Isak
- Istimewa! Usai Laga West Ham vs Liverpool, Salah Sukses Lewati Jumlah Assist David Beckham
- Klub Spanyol Ini Berminat Angkut Antony dari MU?
- Kisah di Balik Ditepikannya Marcus Rashford di Skuad MU: Anaknya Toxic Banget!
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Cari Bek Kiri, Manchester United Bisa Dapatkan Pemain Juventus Ini
Liga Inggris 31 Desember 2024, 21:49
-
Manchester United, Tim Sepak Bola Terburuk di Inggris Saat ini
Liga Inggris 31 Desember 2024, 21:35
-
Simpati Gary Neville Untuk Joshua Zirkzee Yang Dicemooh Suporter Man United
Liga Inggris 31 Desember 2024, 20:51
-
Butuh Uang, Manchester United Bakal Jual Casemiro di Januari 2025
Liga Inggris 31 Desember 2024, 20:32
-
Kalah Empat Kali Beruntun, MU Targetkan Kemenangan di Kandang Liverpool
Liga Inggris 31 Desember 2024, 20:21
LATEST UPDATE
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55




















KOMENTAR