
Bola.net - Sebuah fakta menarik disampaikan Andy Mitten. Jurnalis kondang itu punya informasi seputar kondisi Marcus Rashford di skuad Manchester United.
Rashford bisa dikatakan jadi ikon Manchester United saat ini. Ia merupakan produk akademi MU dan ia merupakan salah satu penyerang terbaik Setan Merah saat ini.
Namun tiga pekan terakhir, terjadi huru-hara di skuad Manchester United. Ruben Amorim selaku pelatih kepala Setan Merah memutuskan untuk menepikan Rashford dari timnya.
Alhasil banyak spekulasi beredar mengenai situasi Rashford ini. Andy Mitten baru-baru ini membeberkan fakta yang ia ketahui.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Bukan dari Manajemen

Salah satu teori yang beredar bahwa Amorim menepikan Rashford karena permintaan manajemen MU.
Manajemen MU dikabarkan ingin menyingkirkan Rashford karena beban gajinya yang tinggi. Namun Mitten membantah kabar tersebut.
"Saya rasa keputusan ini (mencadangkan Rashford) merupakan keputusan penuh dari sang manajer. Ruben Amorim merupakan 'pembunuh yang suka tersenyum', dia benar-benar ingin mendisiplinkannya," buka Mitten kepada talkSPORT.
Memang Toxic

Menurut Mitten, Amorim memutuskan untuk mendisiplikan Rashford karena apa yang dilakukan Rashford ini sudah berlangsung lama.
Ia menyebut bahwa sang pemain sudah bermasalah dengan semua manajer MU dan Amorim memutuskan mengambil langkah tegas padanya.
"Semua mantan manajer MU selalu bermasalah dengan Marcus Rashford. Saya berbicara langsung dengan mereka, dan selama bertahun-tahun mereka semua mengeluhkan hal tersebut dengan terang-terangan," pungkas sang jurnalis.
Kembali Dimainkan?

Menurut kabar terbaru yang beredar, Rashford sudah kembali ke skuad Manchester United.
Ruben Amorim memasukkan sang penyerang dalam skuad Setan Merah yang bertanding melawan Newcastle pada dini hari nanti.
Klasemen Premier League
(talkSPORT)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Klub Spanyol Ini Berminat Angkut Antony dari MU?
Liga Spanyol 30 Desember 2024, 21:45
-
Kisah di Balik Ditepikannya Marcus Rashford di Skuad MU: Anaknya Toxic Banget!
Liga Inggris 30 Desember 2024, 21:21
-
Mau Matheus Cunha, Manchester United Harus Siap Uang Segini
Liga Inggris 30 Desember 2024, 20:38
LATEST UPDATE
-
Prediksi BRI Super League: Madura United vs PSIM Yogyakarta 10 Januari 2026
Bola Indonesia 9 Januari 2026, 14:06
-
Prediksi BRI Super League: Persebaya vs Malut United 10 Januari 2026
Bola Indonesia 9 Januari 2026, 14:00
-
Jadwal Lengkap Manchester United 2025/2026
Liga Inggris 9 Januari 2026, 13:46
-
Jadwal Lengkap La Liga 2025/2026
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 13:41
-
Jadwal Lengkap Serie A 2025/2026
Liga Italia 9 Januari 2026, 13:33
-
Daftar Tanggal Launching 11 Tim Formula 1 Jelang Musim 2026
Otomotif 9 Januari 2026, 13:15
-
Federico Valverde Anggap Real Madrid Beruntung Menang atas Atletico
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 12:53
-
Aryna Sabalenka Kritik Keras WTA: Jadwal Gila, Aturan Kaku, dan Risiko Cedera
Tenis 9 Januari 2026, 11:43
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52

























KOMENTAR