
Bola.net - Klub Premier League, Manchester United dilaporkan serius ingin mendatangkan striker haus gol di musim panas nanti. Setan Merah dilaporkan siap melepaskan tiga pemain mereka untuk membiayai transfer itu.
Di musim 2024/2025 ini, Manchester United punya masalah di lini serang mereka. Para striker mereka kesulitan untuk menciptakan gol secara konsisten bagi Setan Merah.
Situasi ini membuat Ruben Amorim gerah. Ia dilaporkan ingin membeli striker baru yang teruji di musim panas nanti.
Manchester Evening News melaporkan bahwa Amorim siap untuk belanja striker baru. Ia siap mengorbankan tiga pemain untuk bisa membeli striker baru itu.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Uang Terbatas

Menurut laporan tersebut, keinginan Manchester United untuk membeli striker baru terhalang keuangan mereka.
Setan Merah lagi mengalami masalah keuangan yang kurang bagus. Dana transfer Setan Merah dilaporkan cukup kecil di musim panas nanti.
Sementara striker-striker yang diincar MU punya harga yang mahal. Jadi MU agak kesulitan untuk belanja striker.
Jual 3 Pemain

Menurut laporan tersebut, solusi Ruben Amorim untuk masalah keuangan ini dengan menjual pemain.
Ada tiga pemain yang akan ia korbankan untuk belanja striker baru ini. Mereka adalah Jadon Sancho, Antony dan Marcus Rashford.
Penjualan tiga pemain ini diharapkan bisa menembus angka 100 juta Euro. Sehingga mereka punya dana yang cukup untuk membeli striker kelas wahid di musim panas nanti.
Opsi Transfer

Manchester United sendiri memiliki beberapa opsi transfer untuk posisi striker mereka.
Ada Victor Osimhen, Viktor Gyokeres, Harry Kane dan Jonathan David yang dirumorkan jadi target transfer Setan Merah di musim panas nanti.
Klasemen Premier League
(Manchester Evening News)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Lepas Christian Eriksen, MU Bakal Kejar Gelandang Newcastle Ini?
Liga Inggris 24 Maret 2025, 21:06
-
Manchester United Hidupkan Minat Pada Bomber Ajax Ini?
Liga Inggris 24 Maret 2025, 20:39
-
Manchester United Bakal Korbankan 3 Pemain untuk Beli Striker Baru
Liga Inggris 24 Maret 2025, 20:19
LATEST UPDATE
-
Mengapa Liam Rosenior Tak Langsung Debut Usai Resmi Tukangi Chelsea?
Liga Inggris 6 Januari 2026, 20:31
-
Manchester United Pilih Pelatih Interim Sampai Akhir Musim?
Liga Inggris 6 Januari 2026, 19:58
-
Live Streaming Sassuolo vs Juventus - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 6 Januari 2026, 19:45
-
Liam Rosenior Boyong 3 Staf dari Strasbourg ke Chelsea, Debut Resmi di Piala FA
Liga Inggris 6 Januari 2026, 19:42
-
Daftar Pemain Voli Putra Surabaya Samator di Proliga 2026
Voli 6 Januari 2026, 19:31
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40






















KOMENTAR