Bola.net - - Manchester United bergerak cepat untuk mendapatkan amunisi baru di lini tengah mereka. Tim berjuluk Setan Merah itu disebut tengah bernegosiasi dengan gelandang AS Monaco, Youri Tielemans agar sang pemain pindah ke Old Trafford musim depan.
Manchester United tengah memprioritaskan berburu gelandang tengah baru di musim panas nanti. Mereka disebut tengah mencari pengganti Ander Herrera yang meninggalkan Old Trafford di akhir musim kemarin.
Ada beberapa nama gelandang papan atas yang dikaitkan dengan Manchester United. Salah satunya adalah Youri Tielemans yang pada bulan Januari kemarin dipinjamkan ke Leicester City dari AS Monaco.
Menurut laporan Sky Sports, United jatuh hati terhadap gelandang 22 tahun tersebut. Mereka dikabarkan tengah mencoba mendatangkan sang pemain ke Old Trafford.
Simak manuver transfer MU untuk Tielemans selengkapnya di bawah ini.
Hubungi Agen
Pihak Manchester United diberitakan bergerak cepat untuk mendatangkan Tielemans. Mereka disebut sudah menghubungi agen sang pemain untuk berdiskusi terkait kepindahan sang pemain ke Old Trafford.
Pembicaraan kedua pihak ini disebut masih dalam tahap awal. Sejauh ini ada progress yang cukup positif untuk fase awal negosiasi antara kedua pihak.
Manajemen MU diberitakan akan mengagendakan bertemu langsung dengan sang agen dalam waktu dekat untuk mendatangkan sang gelandang di musim panas nanti.
Siap Dijual
Laporan tersebut juga mengklaim bahwa AS Monaco kemungkinan besar tidak akan menghalangi kepindahan Tielemans ke Inggris.
Pelatih mereka, Leonardo Jardim menganggap pemain Timnas Belgia ini merupakan pemain surplus di timnya. Alhasil kehadirannya sudah tidak berpengaruh apa-apa dalam skuat Monaco musim depan.
Kubu Monaco diberitakan mengharapkan uang sekitar 40 juta pounds untuk mahar transfer sang gelandang di bursa transfer musim panas nanti.
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Diincar MU dan City, Bruno Fernandes Buka Peluang Pindah ke Inggris
Liga Inggris 27 Mei 2019, 21:20
-
Manchester United Seriusi Perburuan Ruben Dias
Liga Inggris 27 Mei 2019, 20:00
-
Andy Cole Doakan Solskjaer Sukses di Musim Kedua Bersama MU
Liga Inggris 27 Mei 2019, 19:40
-
Gary Neville Minta Fans MU Terus Dukung Ole Gunnar Solskjaer
Liga Inggris 27 Mei 2019, 19:20
-
Jaap Stam: Solskjaer Harus Buat Keputusan Berat di Musim Panas!
Liga Inggris 27 Mei 2019, 18:40
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Timnas Indonesia U-23 vs Mali U-23 di Indosiar - Friendly Match
Tim Nasional 18 November 2025, 18:01
-
Link Live Streaming La Liga 2025/26: Barcelona vs Athletic Bilbao, Tayang di Vidio
Liga Spanyol 18 November 2025, 17:51
-
Simak Jadwal La Liga 2025/26 Pekan ke-13, Tayang Eksklusif di Vidio
Liga Spanyol 18 November 2025, 17:41
-
Man United vs Arsenal: Duo EPL Berebut Wonderkid 18 Tahun Olympiakos yang Lagi Naik Daun
Liga Inggris 18 November 2025, 17:01
-
Nonton Live Streaming Timnas Indonesia U-23 vs Mali di Indosiar Malam Ini
Tim Nasional 18 November 2025, 17:01
-
Rekam Jejak Timur Kapadze di Timnas Uzbekistan: Berapa Kemenangan yang Mampu Diraih?
Tim Nasional 18 November 2025, 16:54
-
Dua Wajah Florian Wirtz: Tajam untuk Timnas Jerman, Meredup di Liverpool
Liga Inggris 18 November 2025, 16:39
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55




















KOMENTAR