
Bola.net - Kritik pedas dialamatkan Jamie Redknapp untuk Ralf Rangnick usai Manchester United dikalahkan Wolverhampton. Menurut sang pandit, ide Rangnick dengan formasi 4-2-2-2 sama sekali tidak berjalan.
United harus mengakui keunggulan Wolves saat berjumpa pada pekan ke-21 Premier League. Pada duel di Old Trafford, Selasa (4/1/2021) dini hari WIB, United kalah dengan skor 1-0 dari tamunya.
Ini adalah kekalahan pertama United pada era Rangnick. Enam laga, satu kekalahan. Kini, United terpaut 22 poin dari Manchester City yang duduk manis di puncak klasemen Premier League 2021/2022.
Salah Rangnick dan Formasinya!
United belum menemukan konsistensi yang tepat di bawah Rangnick. Mereka sempat tampil buruk saat diimbangi Newcastle. Kemudian, menang dengan skor 3-1 lawan Burnley. Lalu, kalah dari Wolves.
Menurut Jamie Redknapp, para pemain United dipakai memulai sejak awal saat Rangnick datang. Padahal, harusnya Rangnick lebih dulu menyesuaikan dengan skuad yang ada sebelum memaksakan ide-idenya.
"Mereka bermain di tim yang sangat kehilangan kepercayaan diri, ide, cara bermain," ucap Jamie Redknapp dikutip dari talkSPORT.
"Sistem. Kami berbicara tentang manajer yang masuk ke dalam permainan dan Rangnick masuk dengan sistem 4-2-2-2 yang terkenal ini. Itu tidak akan berhasil jika Anda tidak memiliki pemain yang tepat," tegasnya.
Lalu, Pakai Formasi Apa?
Menurut Jamie Redknapp, Rangnick tidak seharusnya melakukan perombakan yang terlalu frontal di United. Dia harus memulai perlahan. Kembali ke formasi dan cara bermain era Solskjaer masih bisa jadi opsi.
"Anda harus memainkan sistem yang tepat. Apakah dia memilih tiga bek, 4-4-2, dan pada akhirnya saya pikir dia membuat sistem," katanya.
"Tidak ada identitas asli tentang bagaimana mereka mencoba bermain. Performa lawan Watford sangat rendah, tetapi saya yakin para penggemar United berpikir setidaknya mereka bagus di depan. Hari ini tidak ada yang bagus," tegasnya.
Bandingkan dengan Man City
Jamie Redknapp lantas membandingkan United dengan sang tetangga, Man City. Pasukan Pep Guardiola kini tampil amat perkasa. Mereka berada di puncak klasemen dan selalu menang pada 11 laga terakhir di Premier League.
"Ketika Anda menonton Man City dan tim-tim terbaik, mereka memiliki kendali atas lini tengah. United tidak pernah memiliki itu," kata Jamie Redknapp.
"Tidak pernah sekalipun mereka memainkan umpan satu sama lain, atau memiliki kemampuan untuk mengambil keuntungan dari permainan, mereka sangat buruk hari ini," tutup Jamie Redknapp.
Klasemen Premier League
Sumber: talkSPORT
Baca Ini Juga ya Bolaneters:
- Ralf Rangnick Ungkap Penyebab Tarik Keluar Mason Greenwood di Babak Kedua
- Rangnick Tak Bisa Jamin MU Bisa Finis Empat Besar
- Bos Wolves Bongkar Taktik Mengalahkan Manchester United, Patut Dipelajari!
- Tumpukan Masalah MU: Sulit Cetak Gol, Mudah Kehilangan Bola, Pemain yang Malas Berlari!
- Dipecundangi Wolves, Rangnick: MU Mainnya Jelek!
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Legenda MU ini Dukung Arsenal Rekrut Isak Ketimbang Vlahovic
Liga Inggris 4 Januari 2022, 22:56 -
Eks Kapten Liverpool: Kenapa MU Nggak Rekrut Conte Aja Sih?
Liga Inggris 4 Januari 2022, 21:54 -
Legenda Liverpool Ini Kompori City untuk Salip MU dalam Perburuan Rice
Liga Inggris 4 Januari 2022, 19:57 -
5 Pemain yang Bisa Dikorbankan Manchester United Demi Declan Rice
Editorial 4 Januari 2022, 15:21 -
Manchester United Buruk Banget, Pemainnya Diklaim Tak Ingin Dilatih Siapa Pun
Liga Inggris 4 Januari 2022, 13:03
LATEST UPDATE
-
Prediksi Sevilla vs Barcelona 5 Oktober 2025
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 14:58 -
Florian Wirtz di Liverpool: Pemain yang Belum Meyakinkan, tapi Pantas Ditunggu?!
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 14:58 -
Bukan Cuma Minta Maaf, Korea Selatan Rombak Total Regulasi Program Adopsi Internasional
News 3 Oktober 2025, 14:44 -
Prediksi Fiorentina vs AS Roma 5 Oktober 2025
Liga Italia 3 Oktober 2025, 14:28 -
Meski Bersinar di Crystal Palace, Oliver Glasner Dinilai Tak Cocok untuk MU
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 14:26
LATEST EDITORIAL
-
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29 -
5 Top Skor Sepanjang Masa Liga Champions, Mbappe Mulai Mendekat
Editorial 2 Oktober 2025, 13:55
KOMENTAR