
Bola.net - Gelandang Manchester United, Nemanja Matic meminta rekan-rekannya untuk fokus sepenuhnya di dua pertandingan pekan ini. Ia menyebut dua laga ini sangat krusial dan haram hukumnya Setan Merah terpeleset.
Pekan ini merupakan pekan terakhir sepakbola Eropa digulirkan di bulan Maret. Karena mulai pekan depan jeda internasional akan kembali digelar.
Manchester United ditunggu dua laga sebelum jeda internasional. Mereka akan menghadapi AC Milan di leg kedua 16 besar Liga Europa dan menghadapi Leicester City di perempat final Piala FA.
Matic menyebut bahwa dua laga ini sangat krusial bagi timnya. Jadi ia berharap MU bisa fokus untuk memenangkan dua laga ini.
Baca komentar lengkap sang gelandang di bawah ini.
Taruhan Besar
Menurut Matic, Manchester United akan mempertaruhkan dua hal besar di pekan ini.
Jadi ia merasa MU tidak boleh lengah dan harus memberikan yang terbaik di dua laga ini.
"Kami sudah mendekati penghujung musim dan kami harus bisa mengamankan tiket ke perempat final [Liga Europa] dan semi final [FA Cup]," ujar Matic kepada MUTV.
Tidak Boleh Terpeleset
Matic menyebut bahwa Liga Europa dan Piala FA merupakan dua trofi yang diincar Manchester United musim ini.
Jadi ia menilai timnya tidak boleh terpeleset saat berjumpa dengan AC Milan dan Leicester City.
"Kami harus menunjukkan karakter dan kualitas kami. Kami harus membuktikan bahwa kami sudah siap untuk memenangkan gelar juara," ujarnya.
Tambahan Tenaga
Manchester United sendiri mendapatkan tambahan tenaga jelang dua laga ini.
David De Gea, Paul Pogba, Donny van de Beek, Anthony Martial dan Edinson Cavani dilaporkan sudah siap tampil setelah mengalami cedera.
(MUTV)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jangan Hanya Haaland, Manchester United Juga Harus Angkut Jadon Sancho
Bundesliga 17 Maret 2021, 21:00
-
Jika Tinggalkan Manchester United, Juan Mata Dinanti Tiga Klub Spanyol
Liga Inggris 17 Maret 2021, 20:40
-
Ferdinand Dorong MU dan Liverpool untuk Selamatkan Kane dari Tottenham
Liga Inggris 17 Maret 2021, 20:25
-
Termasuk Pogba dan Cavani, Manchester United Bawa 21 Pemain ke San Siro
Liga Eropa UEFA 17 Maret 2021, 20:20
LATEST UPDATE
-
Prediksi BRI Super League: Madura United vs PSIM Yogyakarta 10 Januari 2026
Bola Indonesia 9 Januari 2026, 14:06
-
Prediksi BRI Super League: Persebaya vs Malut United 10 Januari 2026
Bola Indonesia 9 Januari 2026, 14:00
-
Jadwal Lengkap Manchester United 2025/2026
Liga Inggris 9 Januari 2026, 13:46
-
Jadwal Lengkap La Liga 2025/2026
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 13:41
-
Jadwal Lengkap Serie A 2025/2026
Liga Italia 9 Januari 2026, 13:33
-
Daftar Tanggal Launching 11 Tim Formula 1 Jelang Musim 2026
Otomotif 9 Januari 2026, 13:15
-
Federico Valverde Anggap Real Madrid Beruntung Menang atas Atletico
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 12:53
-
Aryna Sabalenka Kritik Keras WTA: Jadwal Gila, Aturan Kaku, dan Risiko Cedera
Tenis 9 Januari 2026, 11:43
-
Bahagianya Marc Marquez Akhirnya Latihan Pakai Ducati Panigale V2 Usai Cedera Bahu
Otomotif 9 Januari 2026, 11:23
-
Kok Bisa Benjamin Sesko Yakin Man Utd Bakal Keluar dari Zaman Kegelapan?
Liga Inggris 9 Januari 2026, 10:47
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52

























KOMENTAR