Bola.net - Klub Premier League, Manchester United dilaporkan sudah mulai mempersiapkan kepergian Raphael Varane di musim panas nanti. Mereka dikabarkan akan mencoba membajak Leny Yoro dari Lille sebagai penggantinya.
Varane diketahui akan meninggalkan Manchester United. Ia dikabarkan gagal mencapai kata sepakat terkait kontraknya bersama MU, sehingga ia akan cabut di musim panas nanti.
Saat ini stok bek tengah MU sedang terbatas. Sehingga mau tidak mau MU harus belanja bek tengah baru di musim panas nanti.
Pakar transfer Inggris, Steve Bates melaporkan bahwa MU sudah menemukan pengganti Varane. Mereka akan mengincar jasa Lenny Yoro dari Lille.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Berlian Muda Prancis

Menurut laporan itu, Manchester United tertarik merekrut Yoro setelah mereka mengetahui rekam jejak sang bek.
Ia berhasil menembus tim utama Lille sejak berusia 16 tahun. Sudah dua tahun lamanya ia menjadi pemain inti Les Dogues.
MU juga sudah beberapa kali mengirim pemandu bakat mereka untuk mengamati sang bek. Mereka sangat terkesan dan percaya Yoro bakal berkembang jadi salah satu bek top dunia di masa depan.
Pesaing Berat

Menurut laporan tersebut, MU punya rival berat untuk mendapatkan jasa Yoro.
Klub itu adalah Real Madrid. Raksasa Spanyol itu juga dirumorkan naksir berat terhadap sang bek.
Itulah mengapa mereka ingin memboyongnya di musim panas nanti, dan MU harus bekerja keras untuk bisa mendapatkan jasanya.
Mahar Transfer

Menurut kabar yang beredar, Manchester United dan Real Madrid harus siap merogoh kocek cukup dalam untuk merekrut Yoro.
Lille dikabarkan hanya mau melepas sang bek di kisaran 80 juta Euro di musim panas nanti.
Klasemen Premier League
(Steve Bates)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Link Live Streaming Premier League MU vs Sheffield 25 April 2024 di Vidio
Liga Inggris 24 April 2024, 23:02
-
Andai Dipertahankan, Gaji Erik Ten Hag di MU Bakal Dikorting 25%
Liga Inggris 24 April 2024, 22:09
-
Eks Manajer MU Benarkan Lagi Didekati Bayern Munchen
Bundesliga 24 April 2024, 21:45
LATEST UPDATE
-
Prediksi Timnas Indonesia U-22 vs Mali 18 November 2025
Tim Nasional 17 November 2025, 17:54
-
Pertahanan Solid Persib Bandung Jadi Kunci Sukses di BRI Super League dan Pentas Asia
Bola Indonesia 17 November 2025, 17:48
-
Timnas Spanyol Menggila! Belum Terkalahkan di 30 Laga Sejak Awal 2023
Piala Dunia 17 November 2025, 17:05
-
Berubah Pikiran, Manchester United Bakal Lepas Joshua Zirkzee di Januari 2026?
Liga Inggris 17 November 2025, 16:40
-
Eks Chelsea Ini Bakal Gabung Manchester United di Januari 2026?
Liga Inggris 17 November 2025, 16:22
-
Nasib Tragis 2 Raksasa Afrika: Ketika Nigeria dan Kamerun Gagal ke Lolos Piala Dunia 2026
Piala Dunia 17 November 2025, 16:20
-
Gerard Pique Yakin Timnas Indonesia Suatu Hari Nanti Bakal Lolos ke Piala Dunia
Tim Nasional 17 November 2025, 16:16
-
3 Makanan Indonesia Terfavorit Jay Idzes: Kelezatannya Bikin Kuliner Italia Pun Kalah
Bolatainment 17 November 2025, 16:10
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55


























KOMENTAR