Bola.net - - Klub Premier League, Manchester United diberitakan akan segera mendapatkan pemain baru dalam waktu dekat. Manchester United disebut sedikit lagi akan mengamankan tanda tangan Nicolas Pepe dari Arsenal.
Ole Gunnar Solskjaer memang tengah berencana mendatangkan pemain sayap baru di musim panas nanti. Solskjaer menilai United tidak memiliki sosok winger kanan yang bagus sehingga ia ingin mendatangkan pemain yang top untuk posisi tersebut.
Salah satu nama yang dipertimbangkan Solskjaer untuk bermain di timnya adalah Nicolas Pepe. Winger Timnas Pantai Gading itu tengah tampil impresif di Ligue 1, di mana ia membuat 21 gol dan 12 assist bagi Lille.
Dilansir The Mirror, United semakin dekat untuk mendapatkan winger 23 tahun tersebut. Mereka dikabarkan sedikit lagi akan menuntaskan transfer sang pemain.
Simak situasi transfer terbaru Pepe selengkapnya di bawah ini.
Kesepakatan Pribadi
Laporan itu mengklaim United semakin berpeluang mendapatkan Pepe karena mereka sudah mencapai kesepakatan pribadi dengan sang winger.
Pepe sendiri memang sudah mengonfirmasi akan meninggalkan Lille pada musim panas nanti. Ia dikabarkan ingin mencari tantangan baru dalam karirnya sehingga ia siap pergi dari Prancis.
Perwakilan MU dikabarkan intens berkomunikasi dengan agen sang pemain. Mereka dikabarkan sudah menyepakati besaran gaji dan juga status sang pemain di skuat MU, sehingga mereka berharap transfer ini segera selesai.
Terganjal di Klub
Namun laporan tersebut mengklaim bahwa proses kepindahan Pepe ke MU terhadang karena kebijakan klub Lille.
Manchester United sendiri diberitakan sudah mengajukan tawaran perdana untuk Pepe. Mereka siap menebus sang pemain dengan mahar 45 juta pounds.
Namun Lille sendiri dirumorkan mematok tarif sebesar 60 juta pounds untuk mahar transfer Pepe. Untuk itu pihak Setan Merah tengah mencoba menego Lille untuk menurunkan harga transfer sang pemain.
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jose Mourinho Bantah Diusir dari MU Karena Paul Pogba
Liga Inggris 15 Mei 2019, 21:53
-
Jose Mourinho Bantah Akan Melatih PSG
Liga Eropa Lain 15 Mei 2019, 20:57
-
Mourinho: Klopp dan Pochettino Layak Juara
Liga Champions 15 Mei 2019, 20:34
-
Bukan MU, Ini Klub Destinasi Keylor Navas Berikutnya
Liga Spanyol 15 Mei 2019, 19:20
LATEST UPDATE
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
-
Kiper Persis Solo Gianluca Pandeynuwu Ukir Sejarah di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 18 November 2025, 23:11
-
Benjamin Sesko Absen Kontra Everton, Kembalinya Diperkirakan Desember
Liga Inggris 18 November 2025, 22:46
-
Blunder Pemain Naturalisasi Malaysia Saat Sidang FIFA: Salah Sebut Asal Nenek
Tim Nasional 18 November 2025, 22:37
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55




















KOMENTAR