
Bola.net - Playmaker Manchester United, Christian Eriksen memberikan pendapatnya terkait situasi timnya belakangan ini. Ia mengakui badai cedera yang menimpa Setan Merah membuat tim mereka rentan kebobolan.
Manchester United mengawali musim 2023/2024 dengan start yang buruk. Setan Merah menelan banyak sekali kekalahan akibat performa mereka yang kurang apik.
Situasi ini membuat banyak kritikan menimpa Setan Merah. Tidak sedikit yang menilai MU bakal sulit untuk lolos ke zona Eropa jika performa mereka terus seperti ini.
Ketika ditanya penyebab timnya sempoyongan, begini jawaban Eriksen. "Well, kalian sebaiknya tanya kepada pelatih [Ten Hag] mengapa ini bisa terjadi," ujar Eriksen kepada Ekstrabladet.
Baca analisis sang playmaker di bawah ini.
Lini Pertahanan Rapuh

Eriksen secara terbuka mengakui bahwa timnya banyak menelan kekalahan karena lini pertahanan mereka yang rapuh.
Namun Eriksen menegaskan bahwa rapuhnya lini pertahanan MU dikarenakan banyak sekali bek MU yang terkena cedera belakangan ini.
"Jujur, kami terkena badai cedera yang parah di lini pertahanan kami. Alhasil kami kebobolan terlalu banyak gol sejauh ini," sambung Eriksen.
Siap Berikan yang Terbaik

Lebih lanjut, Eriksen juga menekankan bahwa ia dan rekan-rekan setimnya akan berjuang untuk tampi lebih baik lagi agar Setan Merah keluar dari situasi sulit ini.
"Saya sebenarnya sakit di minggu lalu, namun sekarang kondisi saya sudah membaik," sambung Eriksen.
"Saya tidak mengalami masalah apapun sekarang. Tubuh saya terasa bagus, dan saya siap bermain di semua pertandingan," imbuhnya.
Laga Berikutnya

Eriksen sendiri saat ini akan membela timnas Denmark terlebih dahulu.
Setelah jeda internasional, ia dan Manchester United akan berhadapan dengan Sheffield United di lanjutan EPL 2023/2024.
Klasemen Premier League
(Ekstrabladet)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Login! Newcastle Siap Gagalkan Rencana Manchester United untuk Rekrut Adrien Rabiot
Liga Inggris 10 Oktober 2023, 22:50
-
Diincar Manchester United, Jean Clair-Todibo Siap Hijrah ke Inggris
Liga Inggris 10 Oktober 2023, 20:00
-
Manchester United Sempoyongan, Efek Badai Cedera?
Liga Inggris 10 Oktober 2023, 19:40
-
Masih Percaya Onana, MU Bisa Gagal Lolos ke Liga Champions Musim Depan
Liga Inggris 10 Oktober 2023, 19:20
-
Kabar Baik MU! Satu Lagi Bek Setan Merah akan Segera Comeback
Liga Inggris 10 Oktober 2023, 19:00
LATEST UPDATE
-
BRI Super League: Persebaya Menggebrak dengan Pelatih dan 2 Pemain Asing Baru
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 21:57
-
Rodrygo Naik Level: Dari Cadangan Jadi Andalan Baru Real Madrid
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 21:34
-
AC Milan Pilih Jadi Penonton Persaingan Scudetto Serie A 2025/2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 20:48
-
Tiket Early Bird KLBB 2026 Ludes Secepat Kilat, Habis Tak Sampai Satu Jam
Lain Lain 7 Januari 2026, 20:38
-
Live Streaming Parma vs Inter - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 7 Januari 2026, 19:45
-
Ole Gunnar Solskjaer Muncul di Cheshire, Segera Kembali ke Manchester United?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 19:42
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58




















KOMENTAR