
Bola.net - Tiga pemain akan menjadi prioritas Manchester United dalam hal pemberian kontrak baru. Tiga pemain tersebut yakni Mason Greenwood, Jesse Lingard, dan Paul Pogba.
Setelah menutup bursa transfer musim panas 2019, Manchester United mulai bergerak melakukan negosiasi kontrak baru pada sejumlah pemain. Sejauh ini, ada dua pemain yang sudah meneken kontrak baru.
David de Gea mendapatkan kontrak baru dengan durasi hingga 2023. Sukses memperpanjang kontrak kiper asal Spanyol tersebut lantas disusul dengan pengumuman kontrak baru untuk bek Victor Lindelof.
Bek tengah asal Swedia tersebut mendapatkan kontrak baru dengan durasi hingga tahun 2024. Setelah De Gea dan Lindelof, siapa lagi yang akan mendapat kontrak baru? Simak di bawah ini ya Bolaneters.
Kontrak Baru untuk Greenwood dan Lingard
Jesse Lingard sempat membuat masalah pada liburan musim panas 2019 lalu. Pemain berusia 26 tahun tersebut mengunggah sebuah video yang tidak pantas. Namun, klub kini siap memberikan kontrak baru padanya.
Pemain jebolan akademi United itu punya kontrak yang akan berakhir pada 30 Juni 2021. United ingin Lingard bertahan lebih lama lagi di Old Trafford. Bagi Setan Merah, Lingard masih menjadi aset yang penting.
Dikutip dari Standard, United juga akan memberikan kontrak baru untuk bintang muda Greenwood. Karena usianya belum genap 18 tahun, Mason Greenwood masih belum boleh meneken kontrak profesional dengan United.
Greenwood baru akan mendapat kontrak profesional pada Oktober 2019 mendatang. United bakal memberikan kontrak dengan nilai yang besar karena Greenwood tampil cukup bagus di sesi pramusim. Greenwood juga masuk rencana jangka panjang klub.
Kontrak Baru untuk Paul Pogba
Selain Mason Greenwood dan Jesse Lingard, Manchester United juga tengah menyiapkan kontrak baru untuk Paul Pogba. Kabar ini dinilai cukup mengejutkan karena pemain asal Prancis itu punya niat untuk pindah klub.
Paul Pogba terus dikaitkan bakal pindah dari United pada musim panas 2019 lalu. Salah satu klub yang menaruh minat pada Paul Pogba adalah Real Madrid. Tetapi, sejauh ini belum ada kepastian dari transfer ini.
United tidak ingin melepas Paul Pogba. Karena itu, mereka siap menjaga pemain berusia 26 tahun dengan kontrak baru. Setan Merah menawarkan kontrak baru pada Paul Pogba agar dia tidak pindah ke Real Madrid.
Sumber: Standard
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Sang Ayah Restui Erling Braut Haaland Gabung Manchester United
Liga Inggris 19 September 2019, 20:40
-
Harry Maguire Diklaim Beri Dampak Instan Bagi Manchester United
Liga Inggris 19 September 2019, 20:20
-
Tampil Apik, Harry Maguire Diminta Tingkatkan Level Permainan di MU
Liga Inggris 19 September 2019, 20:00
-
Terungkap, MU Sudah Pantau Erling Braut Haaland Sejak Awal Musim
Liga Inggris 19 September 2019, 19:40
-
Solskjaer Siap Antisipasi Taktik Parkir Bus Astana
Liga Eropa UEFA 19 September 2019, 19:20
LATEST UPDATE
-
Jadwal Lengkap Malaysia Open 2026, 6-11 Januari 2026
Bulu Tangkis 5 Januari 2026, 11:11
-
Daftar Pebulu Tangkis Indonesia dan Hasil Drawing Malaysia Open 2026
Bulu Tangkis 5 Januari 2026, 11:03
-
Kabar Baik MU! Bruno Fernandes dan Mason Mount Fix Comeback Lawan Burnley
Liga Inggris 5 Januari 2026, 10:41
-
Telan Dua Hasil Imbang Beruntun, Matheus Cunha Minta MU Lekas Move On
Liga Inggris 5 Januari 2026, 10:24
-
Kritik Manajemen MU, Ruben Amorim Terancam Dipecat?
Liga Inggris 5 Januari 2026, 09:59
-
Daftar Pemain Voli Putri Gresik Phonska Plus Pupuk Indonesia di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 09:57
-
Panduan Lengkap Skrining BPJS Kesehatan 2026: Begini Caranya!
News 5 Januari 2026, 09:11
-
Daftar Pemain Voli Putra Jakarta Garuda Jaya di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 09:08
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43

























KOMENTAR