Bola.net - - Penyerang Liverpool, Sadio Mane meyakini Naby Keita akan berkembang jauh lebih baik dan mencapai level tertingginya bersama The Reds. Dia yakin Keita akan jadi salah satu pemain terbaik Liverpool di masa mendatang.
Keita sebenarnya sudah resmi jadi milik Liverpool pada musim lalu. Namun, dia baru bergabung di awal musim ini, sesuai kesepakatan dengan RB Leipzig. Begitu tiba, Keita bisa langsung menyesuaikan diri dengan gaya bermain Liverpool.
Keita memang masih bisa berkembang lebih baik lagi, namun talentanya tak perlu diragukan. Mane percaya Keita akan jadi kepingan penting Liverpool untuk meraih gelar juara.
Tak hanya itu, Mane juga gembira melihat Keita yang baru pulih dari cedera. Baca komentar selengkapnya di bawah ini:
Terkejut
Menurut Mane, ketika Keita tiba di Liverpool, banyak pemain yang terkejut melihat kemampuannya. Namun, Mane sudah mengenal Keita sebelumnya, dia adalah salah satu pemain yang tak kaget dengan potensi Keita.
"Dia [Keita] adalah pemain hebat juga masih muda. Dia masih harus mempelajari banyak hal dan terus berkembang," ungkap Mane di fourfourtwo.
"Ketika dia datang, dia mengejutkan semua orang tetapi tidak dengan saya, karena saya mengenal dia. Saya yakin dia akan melakukan hal-hal hebat untuk kami."
Pulih

Keita baru saja pulih dari cedera hamstring yang memaksanya menepi selama satu bulan. Kini, Mane percaya Keita akan membantu Liverpool menjaga laju positif mereka dan menjaga peluang juara.
"Sekarang dia sudah kembali bersama tim dan kami gembira bisa memiliki dia. Saya sudah menantikan untuk melihat dia membantu tim seperti yang dia lakukan."
Liverpool berhasil menjaga laju positif di awal musim 2018/19 ini dengan mengamankan posisi kedua klasemen sementara Premier League dengan 30 poin, tertinggal dua poin dari Manchester City di puncak.
Berita Video
Para Warganet mulai geram dengan hasil minor yang diterima Timnas Indonesia di Piala AFF 2018 dan menginginkan Ketum PSSI, Edy Rahmayadi mundur.
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Wijnaldum Nikmati Peran Bertahan yang Dijalaninya di Liverpool
Liga Inggris 19 November 2018, 23:20
-
Andrew Robertson Akui Kehilangan Sentuhan Magisnya di Skotlandia
Piala Eropa 19 November 2018, 22:00
-
Duel Lawan Liverpool Adalah Duel Terbaik Sarri di Inggris
Liga Inggris 19 November 2018, 21:34
-
Level Joe Gomez Disebut Setara Varane
Liga Inggris 19 November 2018, 19:54
-
Liverpool Siap Gadaikan Fabinho Demi Pulisic
Liga Inggris 19 November 2018, 18:47
LATEST UPDATE
-
Sah! Erick Thohir Kini Kuasai 100% Saham Oxford United
Liga Inggris 18 November 2025, 07:38
-
Prediksi Spanyol vs Turki 19 November 2025
Piala Dunia 18 November 2025, 06:45
-
Prediksi Brasil vs Tunisia 19 November 2025
Amerika Latin 18 November 2025, 06:30
-
BRI Super League: Persib Bandung Kehilangan Adam Alis karena Cedera Kaki
Bola Indonesia 18 November 2025, 04:37
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55


























KOMENTAR