Bola.net - - Mantan pemain Chelsea, Jason Cundy meminta mantan klubnya untuk tidak merekrut Marko Arnautovic di bulan Januari nanti. Cundy menilai penyerang West Ham United itu tidak cukup bagus untuk memperkuat The Blues.
Beberapa minggu terakhir, Chelsea memang cukup sering digosipkan mencari penyerang baru. Maurizio Sarri dikabarkan tidak puas dengan performa Alvaro Morata dan Olivier Giroud yang masih kesulitan konsisten untuk mencetak gol.
Salah satu nama yang dirumorkan menarik perhatian Sarri adalah Marko Arnautovic. Penyerang asal Swiss itu memang tampil cukup impresif bersama The Hammers musim ini, di mana ia sudah mengemas 4 gol dan 1 assist bagi West Ham.
Namun Cundy menilai penyerang 29 tahun itu tidak cocok untuk Chelsea. "Saya tidak yakin apakah Arnautovic cukup konsisten untuk Chelsea," buka Cundy kepada Talk Sport
Baca komentar lengkap mantan pemain Chelsea itu di bawah ini.
Beda Gaya
Menurut pandangan Cundy, Arnautovic sejatinya memiliki karakteristik striker yang selalu diinginkan oleh Chelsea. Namun ia menilai saat ini Arnautovic sudah tidak cocok lagi bagi Chelsea.
"Di masa lalu, Chelsea selalu menginginkan sosok penyerang yang memiliki fisik yang kuat, penyerang-penyerang seperti Didier Drogba."
"Namun sekarang segalanya sudah berubah. Sarri datang ke Chelsea dan ia mengubah itu semua."
Potensi Besar
Cundy sendiri meyakini Arnautovic adalah sosok striker yang memiliki kemampuan yang bagus. Namun ia merasa sang pemain bukan pemain yang tepat untuk Chelsea.
"Arnautovic adalah pemain yang sangat bagus. Dia opsi yang seharusnya tidak dipandang sebelah mata."
"Dia pernah bermain untuk tim besar seperti Inter Milan. Saya rasa dia juga bisa bermain di tim enam besar liga ini." tandasnya.
Persaingan Ketat
Chelsea sendiri saat ini berada di peringkat 3 klasemen sementara EPL, tertinggal 2 poin dari Manchester CIty dan Liverpool yang berada di atas mereka.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Willian: Chelsea Beruntung Bisa Kalahkan Derby County
Liga Inggris 1 November 2018, 20:40
-
Marko Arnautovic Dinilai Bukan Solusi Untuk Lini Serang Chelsea
Liga Inggris 1 November 2018, 20:00
-
Punya Skuat Terbaik, Manchester City Diklaim Akan Pertahankan Gelar
Liga Inggris 1 November 2018, 19:40
-
Fabregas Tak Anggap Remeh Carabao Cup
Liga Inggris 1 November 2018, 19:18
-
Butuh Striker Baru, Chelsea Disarankan Beli Callum Wilson
Liga Inggris 1 November 2018, 19:00
LATEST UPDATE
-
Soal Manajer Baru, Gary Neville Minta MU Tidak Coba-coba Lagi
Liga Inggris 6 Januari 2026, 13:27
-
Segera Tayang, Jadwal Live Streaming Proliga 2026 Eksklusif di Vidio
Voli 6 Januari 2026, 12:38
-
Di Balik Tudingan Amorim Sengaja Cari Gara-gara Agar Dipecat Manajemen MU
Liga Inggris 6 Januari 2026, 12:25
-
Fabio Capello: Jangan Coret Juventus dan AS Roma dari Perebutan Scudetto!
Liga Italia 6 Januari 2026, 11:53
-
Carragher dan Neville Kompak Ragukan Liam Rosenior: Penurunan Standar Chelsea?
Liga Inggris 6 Januari 2026, 11:19
-
Baru Dipecat Chelsea, Enzo Maresca Merapat ke Manchester United?
Liga Inggris 6 Januari 2026, 11:14
-
Terungkap, Darren Fletcher Cuma Maksimal Seminggu Jadi Caretaker MU
Liga Inggris 6 Januari 2026, 10:53
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40























KOMENTAR