
Bola.net - Arne Slot ingin menghadirkan ide sepak bola baru di Liverpool, berbeda dengan Jurgen Klopp. Nah, salah satu pemain yang bakal membedakan Slot dan Klopp adalah Martin Zubimendi.
Slot sedari awal menekankan kebutuhan pemain baru di lini tengah. Namun, seperti biasanya, Liverpool selalu butuh waktu lebih untuk mencari pemain dengan kualitas dan harga yang tepat untuk mereka.
Secara spesifik, Slot butuh gelandang dengan naluri bertahan lebih tinggi. Pria asal Belanda itu butuh pemain yang bisa memainkan peran 'nomor 6', dengan tugas yang spesifik.
Slot sempat mencoba Dominik Szoboszlai untuk peran itu. Namun, naluri menyerang pemain asal Hungaria itu akan terbuang dan itu tidak efektif. Akhirnya, nama Martin Zubimendi muncul sebagai target ideal.
Simak ulasan lebih lengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.
Apa Kelebihan Martin Zubimendi?
WhoScored menggambarkan tiga atribut yang jadi kelebihan Zubimendi. Pemain asal Spanyol itu sangat kuat pada duel udara, umpan terobosan, dan memotong jalur umpan lawan.
Pemain 25 tahun itu digambarkan sebagai pemain 'nomor 6'. Zubimendi dianggap punya kemampuan yang lengkap. Duetnya dengan Mikel Merino sangat solid, terutama saat bermain untuk Real Sociedad.
Zubimendi tidak menonjol secara fisik seperti Rodri atau Declan Rice, akan tetapi daya rusaknya pada permainan lawan sangat tinggi. Zubimendi jadi salah satu perebut bola terbaik di La Liga dalam dua musim terakhir.
Zubimendi melakukan rata-rata 1,6 tekel dan 1,2 intersep per laga di La Liga musim lalu. Zubimendi juga bisa melepas umpan panjang, bahkan mencetak gol. Musim lalu, dia mencetak empat gol di La Liga.
Zubimendi Harus Dibeli Liverpool
Martin Zubimendi sudah membuktikan bahwa dia punya kualitas. Dia tampil konsisten di Real Sociedad dan ambil bagian pada kisah sukses Timnas Spanyol menjadi juara Euro 2024 lalu.
Zubimendi bakal memberi banyak opsi bagi Arne Slot untuk menyusun komposisi pemain di lini tengah Liverpool. Sebab, Zubimendi juga bisa bermain untuk peran 'nomor 8'.
Liverpool memang harus membayar mahal untuk bisa mendatangkan Zubimendi ke Anfield. Klausul pelepasan sang pemain mencapai €60 juta. Namun, dengan ide baru yang ingin diterapkan Slot, Liverpool harus membelinya.
Sumber: WhoScored
Klasemen Premier League 2024/2025
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bakal Sibuk! Pemain Incaran Liverpool Bukan Cuma Martin Zubimendi
Liga Inggris 8 Agustus 2024, 22:17 -
Martin Zubimendi, Sisi Spesial Si Calon 'Nomor 6' Liverpool
Liga Inggris 8 Agustus 2024, 14:52 -
Liverpool Anyep di Bursa Transfer, Sekali Gerak Dapat Martin Zubimendi
Liga Inggris 8 Agustus 2024, 09:41
LATEST UPDATE
-
Prediksi BRI Super League: Persita Tangerang vs Semen Padang 4 Oktober 2025
Bola Indonesia 3 Oktober 2025, 23:57 -
Cerita Unik Eks Pemain Akademi MU Gunakan ChatGPT untuk Nego Kontrak
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 23:21 -
Apa Alasan Jude Bellingham Tak Masuk Skuad Timnas Inggris Terbaru?
Piala Dunia 3 Oktober 2025, 22:58 -
Lamine Yamal Lagi-Lagi Cedera Tulang Kemaluan, Barcelona Dibuat Kelimpungan
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 22:35 -
Daftar Skuad Timnas Inggris Terbaru: Tanpa Bellingham, Foden, dan Grealish
Piala Dunia 3 Oktober 2025, 21:46 -
Blak-Blakan! Ini Pengakuan Antony Soal Perlakuan Tidak Menyenangkan di MU
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 20:55 -
Membership Eksklusif Beauty & Wellness Hadir Lagi di FimelaXclusive Batch 3!
Lain Lain 3 Oktober 2025, 20:02 -
Eliano Reijnders Optimistis Timnas Indonesia Bisa Tembus Piala Dunia 2026
Tim Nasional 3 Oktober 2025, 18:39 -
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV, MOJI, dan Vidio, 4-5 Oktober 2025
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 17:47 -
Hansi Flick Dorong Barcelona Rekrut Bintang Bayern Sebelum Liverpool
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 17:32 -
Dilema Kiper Inter Milan: Dua dari Tiga Penjaga Gawang Kontraknya Segera Berakhir
Liga Italia 3 Oktober 2025, 17:09 -
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 17:03
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR