
Bola.net - Kontrak Jorginho bersama Chelsea masih akan berakhir satu musim lagi, tepatnya Juni 2023. Namun, hingga saat ini The Blues masih belum menunjukkan tanda-tanda perpanjang kontrak sang pemain.
Sebagaimana diketahui, Jorginho bergabung dengan Chelsea pada Premier League 2018/19 dan dia menjadi rekrutan pertama allenatore Maurizio Sarri saat itu. Keduanya pernah bekerja sama sebagai pelatih-pemain saat masih memperkuat Napoli.
Pemain timnas Italia baru-baru ini mengaku senang berada di Stamford Bridge. Bahkan Jorginho ingin memperpanjang kontraknya dengan klub, tetapi dirinya mengatakan tidak ingin memikirkan masa depannya untuk saat ini.
"Tentu saja, saya suka Chelsea.Tapi ini adalah hal yang tidak akan saya pikirkan sekarang," kata pemain berusia 31 tahun kepada TalkSPORT.
Simak komentar lebih lanjut Jorginho di bawah ini.
Ingin Fokus Bersama Chelsea
Jorginho merupakan bagian dari tim Chelsea yang memenangkan Liga Champions pada 2021. Serta ia juga berhasil mengantarkan timnas Italia meraih gelar Euro 2020 di tahun yang sama.
Dengan prestasi ia torehkan di tahun tersebut, Jorginho sempat menjadi kandidat peraih gelar Ballon d'Or. Sayangnya, sang pemain hanya menempati posisi ketiga saat itu.
Lalu, pemain berdarah Brasil mempunyai target untuk fokus membela Chelsea daripada memikirkan kontraknya yang akan segera berakhir.
"Pikiran saya sekarang ada di Chelsea dan berusaha memenangkan pertandingan sebanyak mungkin," katanya.
Hanya Kemenangan yang Dipikiran Jorginho
Saat ini, Chelsea sedang berada di posisi delapan pada klasemen sementara Premier League 2022/23. The Blues kesulitan di awal-awal laga dan hanya mencatatkan enam kemenangan, tiga seri, dan lima kali kalah.
Akibatnya, Thomas Tuchel sempat dipecat oleh manajemen Chelsea serta kini ditangani oleh Graham Potter. Mengingat langkah The Blues masih merangkak, Jorginho ingin membawa timnya meraih kemenangan sebanyak mungkin
“Saya perlu memikirkan tentang memenangkan pertandingan. Kalau tidak, itu masalah. Saya akan fokus pertandingan demi pertandingan dan kemudian kita akan lihat apa yang akan terjadi," ucapnya.
Kontrak Berakhir di 2023
Jorginho akan bebas untuk berbicara dengan klub di luar Inggris tentang perjanjian pra-kontrak mulai Januari tahun depan. Sang pemain bisa dengan leluasa memulai negoisasi dengan pihak mana pun.
Namun, untuk saat ini, tampaknya fokusnya sepenuhnya berada bersama Chelsea. Selanjutnya, The Blues akan memulai pertandingan lanjutan Premier League 2022/23 melawan Bournemouth pada Rabu (28/12/2022) dini hari WIB.
Sumber: TalkSPORT
Penulis: Yoga Radyan
Klasemen Premier League 2022/23
Baca Juga:
- Kabar Baik Chelsea! Cedera Wesley Fofana Tidak Separah Dugaan Awal
- Belum Puas, Marcus Rashford Ingin Cetak Lebih Banyak Gol untuk Manchester United
- Cemerlang Lawan Burnley, Aaron Wan-Bissaka Disebut Masih Bisa Lebih Baik Lagi
- Ejekan Berbalas Doa, Kisah Jack Grealish dan Miguel Almiron
- Usai Cabut dari Sevilla, Isco Bakal Ditampung Arsenal?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Masa Depannya Masih Tak Menentu Bersama Chelsea, Jorginho: Emang Gue Pikirin?
Liga Inggris 22 Desember 2022, 21:23
-
Kabar Baik Chelsea! Cedera Wesley Fofana Tidak Separah Dugaan Awal
Liga Inggris 22 Desember 2022, 18:53
-
Chelsea Selangkah Lagi Bungkus Wonderkid Brasil dari Vasco Da Gama
Liga Inggris 22 Desember 2022, 13:47
-
Skuad Chelsea Bagus, Masalahnya Graham Potter Masih Bingung?
Liga Inggris 22 Desember 2022, 06:15
LATEST UPDATE
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55




















KOMENTAR