-
Sebuah dukungan diberikan Craig Bellamy kepada Mateo Kovacic. Eks Liverpool itu percaya bahwa Kovacic akan bersinar di Liga Inggris bersama Chelsea musim depan.
Pada musim panas ini sudah santer beredar kabar bahwa Kovacic akan hengkang dari Real Madrid. Ia dikabarkan tidak bahagia dengan jam bermain yang ia dapatkan di Madrid dalam tiga tahun terakhir.
Dini hari tadi keinginan Kovacic untuk hengkang akhirnya terwujud. Ia resmi dipinjam oleh Chelsea untuk satu musim ke depan.
Bellamy sendiri percaya bahwa Kovacic akan menunjukan kualitasnya musim depan. "Saya pernah menghadapinya [Kovacic]," buka Bellamy kepada Sky Sports.
Seperti apa pandangan Bellamy terhadap Kovacic? Simak penuturannya di bawah ini.
Cemerlang Sejak Muda

Bellamy sendiri menyebut bahwa Kovacic adalah seorang pemain yang spesial. Ia dinilai memiliki kemampuan yang di atas rata-rata.
Bellamy juga menuturkan bahwa sang pemuda sudah menunjukan kualitas bintangnya itu semenjak ia masih sangat muda.
"Saya ingat pertama kali melawannya. Mungkin ia masih berusia 17 tahun pada saat itu. Pada saat itu kesan yang muncul pada diri saya 'Siapa anak itu?' dan itu menunjukan betapa bagusnya dia."
Panggung Yang Sempurna

Bellamy percaya Kovacic melakukan keputusan yang benar untuk pindah ke Chelsea.
"Saya sebenarnya sangat antusias melihatnya datang ke Premier League. Saya menonton banyak sekali pertandingannya."
"Dia tidak mendapatkan jam bermain yang tepat di Real Madrid. Saya sangat menyukai dirinya sebagai seorang pemain dan saya Chelsea mendatangkan pemain yang bagus." tandasnya.
Rekrutan Keempat

Kovacic sendiri merupakan rekrutan keempat Chelsea pada musim panas ini. Sebelumnya mereka mendatangkan Jorginho, Rob Green dan Kepa Arrizzabalaga ke Stamford Bridge. (sky/dub)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Azpilicueta Sambut Baik Kedatangan Kepa di Chelsea
Liga Spanyol 9 Agustus 2018, 23:45
-
Courtois Hasut Hazard Agar Ikut Pindah ke Madrid
Liga Spanyol 9 Agustus 2018, 22:30
-
Kepa Tak Tertekan Dengan Label Kiper Paling Mahal
Liga Inggris 9 Agustus 2018, 22:03
-
Tiga Pemain Ini 'Hasut' Kepa Pindah ke Chelsea
Liga Inggris 9 Agustus 2018, 20:09
-
Pemain Bilbao Berharap Kepa Sukses di Chelsea
Liga Inggris 9 Agustus 2018, 18:49
LATEST UPDATE
-
Hasil Al-Nassr vs Al-Qadisiyah: Ronaldo Cetak Gol, tapi Tim Tuan Rumah Tetap Kalah
Asia 9 Januari 2026, 03:29
-
Tempat Menonton Arsenal vs Liverpool: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 9 Januari 2026, 00:30
-
Kekuatan Pemain Lokal Bicara: Bhayangkara Presisi Awali Proliga 2026 dengan Kemenangan
Voli 8 Januari 2026, 23:17
-
Bandung BJB Tandamata Mengawali Proliga 2026 dengan Tekad Juara yang Kembali Menyala
Voli 8 Januari 2026, 22:08
-
Pelita Jaya Launching Tim untuk IBL 2026, Bidik Juara demi Wujudkan Bintang Lima
Basket 8 Januari 2026, 22:02
-
Proliga 2026: Popsivo Polwan Tetap Lakukan Evaluasi Meski Sukses Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 21:43
-
Hasil Proliga 2026: Juara Bertahan Bhayangkara Presisi Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 20:47
-
Antoine Semenyo Mendarat di Manchester, Segera Resmi Jadi Pemain Anyar Man City
Liga Inggris 8 Januari 2026, 20:32
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58

























KOMENTAR