Bola.net - - Gelandang Manchester United, Nemanja Matic mengaku puas dengan penampilan pertamanya di depan para pendukung Setan Merah yang memadati Old Trafford.
Dalam laga pekan perdana Premier League 2-17/18 kontra West Ham kemarin, Matic tampil sejak menit pertama. Gelandang 29 tahun itu tampil luar biasa untuk membawa timnya menang dengan skor mentereng, 4-0.
"Kami bermain bagus, dan saya pikir suporter kami menikmatinya. Bagus bisa mengawali liga dengan tiga poin, musim masih panjang tapi kami harus meraih banyak poin dan kami menjalani start bagus," ujar Matic di MUTV.
"Luar biasa rasanya (bisa bermain di Old Trafford), ketika Anda mengenakan jersey United Anda merasakan tekanan karena ini adalah klub besar, tapi untuk itulah kami berada di sini," lanjutnya.
"Kami sadar besarnya tanggung jawab sebagai pemain Manchester United dan saya senang kami mengawali liga dengan baik dan saya berharap bisa seperti ini seterusnya. Saya yakin tim ini bisa melakukan hal hebat," tegasnya.
Matic didatangkan United dari sang rival, Chelsea dengan biaya transfer mencapai 40 juta poundsterling. Biaya cukup mahal ini terbayar dengan aksi impresif yang sejauh ini ditunjukkan pemain asal Serbia itu.
Selanjutnya, Matic bakal membuktikan konsistensi permainan dirinya kala United melawat ke markas Swansea City akhir pekan mendatang.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Neymar Diyakini Mampu Bawa PSG Juara Liga Champions
Liga Champions 15 Agustus 2017, 23:27
-
Soal Neymar, Ferdinand: Sepakbola Kini Berubah Jadi Ladang Bisnis
Liga Inggris 15 Agustus 2017, 22:48
-
Ferdinand Sebut Mestinya MU Yang Bajak Neymar
Liga Inggris 15 Agustus 2017, 22:17
-
Henry Lihat MU Berpotensi Jadi 'The Next Invincibles'
Liga Inggris 15 Agustus 2017, 21:22
-
Conte Bersitegang Dengan Manajemen Chelsea
Liga Inggris 15 Agustus 2017, 18:38
LATEST UPDATE
-
BRI Super League: Persib Bandung Kehilangan Adam Alis karena Cedera Kaki
Bola Indonesia 18 November 2025, 04:37
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55





















KOMENTAR