
Bola.net - Legenda Manchester United, Ryan Giggs baru-baru ini memberikan sebuah nasehat kepada Alejandro Garnacho. Ia menilai sang winger harus bekerja lebih keras agar penampilannya lebih konsisten di skuat Setan Merah.
Nama Garnacho memang lagi naik daun selama satu tahun terakhir. Erik Ten Hag mulai rutin memainkan sang winger akibat performanya yang apik.
Di musim ini, Garnacho kembali mendapatkan cukup banyak kesempatan di skuat MU. Meski belakangan ia lebih banyak masuk sebagai pemain pengganti ketimbang jadi starter.
Giggs optimistis sang junior bisa jadi pemain top bagi MU. "Saya rasa dia telah melakukan pekerjaan yang luar biasa sejauh ini," buka Giggs kepada Webby O'Neill.
Simak komentar lengkap legenda MU itu di bawah ini.
Dampak Besar
Menurut Giggs, Garnacho sudah bisa jadi pembeda bagi skuat Manchester United. Namun ia tahu bahwa sang winger masih kurang konsisten karena usianya yang masih muda.
"Saya melihat ia sudah mampu menjadi pembeda bagi tim ini, meski ia masih relatif muda," sambung Giggs.
"Contohnya anda bisa lihat penampilannya saat menghadapi Arsenal. Ia menunjukkan talenta yang luar biasa pada saat itu, dan permainannya membuat para fans berdiri dari tempat duduk mereka."
Perbaiki Konsistensi
Giggs sendiri berpesan agar Garnacho bekerja lebih keras lagi. Ia menilai PR besar sang winger adalah memperbaiki konsistensi permainannya dari pekan ke pekan.
"Saat ini tugasnya adalah membuat manajer tidak memiliki alasan untuk tidak memainkannya sebagai starter di pertandingan berikutnya," sambung Giggs.
"Ketika ia diberi kesempatan untuk menjadi starter, ia harus menunjukkan performa yang bagus dari menit pertama hingga menit terakhirnya di atas lapangan," ia menandaskan.
Laga Berikutnya
Garnacho dan Manchester United akan kembali beraksi di Premier League pada akhir pekan ini.
Setan Merah dijadwalkan akan menjamu Brighton di Old Trafford pada hari Sabtu (16/9/2023) malam nanti.
Klasemen Premier League
(Webby O'Neill)
Baca Juga:
- Ogah Ganggu Rekan Setim, Alasan Antony Ambil Rehat Sejenak dari Manchester United
- Tersandung Kasus KDRT, Antony Belum Bisa Balik ke Man United
- Aneh, Sudah Meragukan Sejak 5 Tahun Lalu, Kok Anthony Martial Masih Saja Main di MU
- Menilai Keputusan MU Beli Hojlund: Gol Gak Begitu Banyak, Yakin Gak Flop Nih?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Fans MU yang Minta #TenHagOut Itu Fans Kardus!
Liga Inggris 11 September 2023, 22:03 -
Jadon Sancho Cabut, Manchester United Bakal Rekrut Winger Ini?
Liga Inggris 11 September 2023, 21:42 -
Kans Jadon Sancho Balikan dengan Borussia Dortmund Setipis Tissue!
Liga Inggris 11 September 2023, 19:00 -
Performa Kian Membaik, Alejandro Garnacho Bakal Jadi Kartu As Baru Manchester United
Liga Inggris 11 September 2023, 18:40 -
Manchester United Sempat Tidak Bisa Jual Jersey Rasmus Hojlund, Kok Bisa?
Liga Inggris 11 September 2023, 18:20
LATEST UPDATE
-
Hasil Latihan Moto2 Mandalika 2025: Manuel Gonzalez Tercepat, Asapi Daniel Holgado
Otomotif 3 Oktober 2025, 13:54 -
Manchester United Diminta Mainkan Mbeumo di Depan Demi Kembalikan Performa Bruno
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 13:42 -
Di-Backing Sir Jim Ratcliffe, Ruben Amorim Belum akan Dipecat MU!
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 13:39 -
Manchester United Boleh Kok Angkut Adam Wharton, Tapi....
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 13:22 -
Prediksi Real Madrid vs Villarreal 5 Oktober 2025
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 13:14 -
Haram Hukumnya Sunderland Remehkan MU: Mereka Tim yang Berbahaya!
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 13:02 -
Hasil Latihan Moto3 Mandalika 2025: Angel Piqueras Ungguli Maximo Quiles
Otomotif 3 Oktober 2025, 13:01 -
Keran Gol Viktor Gyokeres Seret, Mikel Arteta Woles Aja!
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 12:46
LATEST EDITORIAL
-
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29 -
5 Top Skor Sepanjang Masa Liga Champions, Mbappe Mulai Mendekat
Editorial 2 Oktober 2025, 13:55
KOMENTAR