
Bola.net - Sebuah rumor baru beredar mengenai masa depan Raphinha. Winger Leeds United itu meminta sang agen menghentikan proses negosiasi dengan Chelsea agar ia bisa pindah ke Barcelona.
Raphinha diketahui ingin cabut dari Leeds United. Sang winger butuh tantangan baru dalam karirnya sehingga ia ingin meninggalkan Elland Road.
Beberapa hari terakhir, Chelsea dilaporkan tengah menghubungi agen sang winger dan mencoba memboyongnya ke Stamford Bridge.
Sport melaporkan bahwa Raphinha telah menghubungi agennya. Ia meminta proses negosiasi dengan Chelsea itu dihentikan.
Simak situasi transfer Raphinha di bawah ini.
Hanya Mau Barcelona
Menurut laporan tersebut, Raphinha sudah memutuskan tidak ingin pindah ke Chelsea. Ia ingin bergabung dengan Barcelona.
Sang winger sudah lama mendambakan pindah ke Catalunya. Karena Barcelona merupakan klub idamannya sejak kecil.
Raphinha sendiri juga sudah menyepakati kontrak pribadinya dengan Barcelona sejak bulan Maret 2022 kemarin. Jadi ia fokus hanya mau pindah ke Barcelona.
Mulai Bergerak
Raphinha awalnya bersedia berdiskusi dengan Chelsea. Karena Barcelona tidak melanjutkan negosiasi karena masalah finansial.
Namun baru-baru ini Barcelona kembali bergerak. El Blaugrana mendapatkan suntikan dana segar sehingga mereka bisa melanjutkan proses negosiasi.
Itulah mengapa Raphinha meminta sang agen untuk membatalkan pembicaraan dengan Chelsea dan fokus untuk mewujudkan transfernya ke Barcelona.
Mahar Transfer
Menurut laporan yang beredar, Barcelona sudah mengajukan tawaran kedua ke Leeds United. Namun tawaran ini masih ditolak pihak The Whites.
Leeds menginginkan tidak kurang dari 60 juta Euro untuk sang winger. Jadi Barcelona dan Leeds masih mengkompromikan mahar transfer sang winger.
Klasemen Akhir Premier League
(Sport)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
De Ligt Sulit, Chelsea Fokus ke Bek Veteran Ini?
Liga Inggris 3 Juli 2022, 14:30
-
Pekan Depan, Marcos Alonso Bakal Gabung Barcelona?
Liga Spanyol 3 Juli 2022, 12:40
-
Mau Presnel Kimpembe, Chelsea Harus Bayar Segini ke PSG
Liga Inggris 3 Juli 2022, 12:20
LATEST UPDATE
-
3 Pekerjaan Rumah Mendesak Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2025
Tim Nasional 19 November 2025, 17:47
-
Siaran Langsung BRI Super League: Persib vs Dewa United, Tayang di Vidio
Bola Indonesia 19 November 2025, 17:01
-
Pengakuan Emosional Maldini: Sulit Bicara Soal AC Milan, Tapi Hati Tetap Merah Hitam
Liga Italia 19 November 2025, 17:00
-
Simak BRI Super League 2025/26 Pekan ke-13, Tayang Eksklusif di Vidio
Bola Indonesia 19 November 2025, 16:57
-
Diam dalam Sunyi, MU Ternyata Rajin Pantau Pemain Timnas Jerman Ini
Liga Inggris 19 November 2025, 16:44
-
Dino Zoff Soroti Sepak Bola Italia: Serie A Terlalu Lambat dan Banyak Drama!
Piala Dunia 19 November 2025, 16:31
-
Puja-puji Matheus Cunha untuk Rekrutan Anyar MU Ini: Enak Banget Main Ama Dia!
Liga Inggris 19 November 2025, 16:29
-
Bakal Cabut dari MU, Jadon Sancho Bakal Lanjutkan Karir Jauh dari Inggris
Liga Inggris 19 November 2025, 16:21
-
Duh, MU Tidak Bisa Angkut Joao Gomes di Januari 2026?
Liga Inggris 19 November 2025, 16:11
-
CEO Cloudflare Ungkap Penyebab X dan ChatGPT Lumpuh: Bukan Serangan Siber
News 19 November 2025, 16:02
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55

























KOMENTAR