Maurizio Sarri Dinilai Layak Dapat Kesempatan Kedua di Chelsea, Setuju?

Maurizio Sarri Dinilai Layak Dapat Kesempatan Kedua di Chelsea, Setuju?
Maurizio Sarri (c) AP

Bola.net - Mantan penyerang Chelsea, Jimmy Floyd Hasselbaink mengatakan keinginannya untuk tetap melihat Maurizio Sarri bertahan di Stamford Bridge musim depan.

Nama Sarri memang tengah banyak dirumorkan akan hengkang pada musim panas ini. Adanya ketertarikan dari Juventus dan tidak adanya kepastian dari klub membuatnya dirumorkan bisa pergi dari Stamford Bridge.

Pelatih asal Italia tersebut mendapatkan banyak kritikan terkait performa tak stabil Chelsea musim ini. Namun ia masih mampu membawa The Blues finis di posisi ketiga musim ini dan akan tampil di final Liga Europa tengah pekan ini melawan Arsenal.

Nama Frank Lampard telah banyak disebut-sebut akan menggantikan peran Sarri di kursi kepelatihan Chelsea. Namun Hasselbaink berpikir The Blues harus mempertahankan mantan pelatih Napoli itu.

Simak artikel selengkapnya mengenai pendapat Jimmy Floyd Hasselbaink soal masa depan Sarri di Chelsea di bawah ini ya Bolaneters!.

1 dari 2 halaman

Pertahankan Sarri

Hasselbaink, berbicara dalam sebuah acara amal baru-baru ini mengatakan bahwa orang-orang harus melihat secara menyeluruh soal Sarri. Bagaimana ia bekerja dan mengubah tim setelah kepergian Antonio Conte.

"Jangan lupa bagaimana dia mengambil alih dari Antonio Conte dan di mana tim berada sebelumnya, dan bagaimana mereka bermain," ujarnya kepada StreetGames.

“Chelsea finis ketiga di Premier League. Tugasnya adalah ia harus finis di empat besar karena mereka tidak bisa keluar dari Liga Champions. Mereka melakukannya. Mereka sampai di final Piala Liga dan kalah melawan Manchester City. Mereka menembus babak kelima FA Cup dan mereka ada di final Liga Europa," tambahnya.

"Jadi saya pikir andai dia memenangi Liga Europa, ini akan menjadi musim yang sukses, andai tidak, maka ini akan jadi musim yang sangat baik," sambungnya.

2 dari 2 halaman

Masih Perlu Adaptasi

Meskipun mengatakan bahwa Sarri bisa dikatakan menjalani musim yang bagus di Chelsea, namun Hasselbaink percaya mantan pelatih Napoli tersebut harus beradaptasi dengan sepak bola Inggris.

“Masalahnya adalah ya, dia harus beradaptasi dengan sepak bola Inggris dan kita harus melihat apakah dia telah belajar dari kesalahan itu di musim depan," lanjutnya.

"Tapi anda akan berharap ada peningkatan dan anda akan berharap tahun depan Chelsea akan menjadi penantang gelar," tandasnya.


BERITA TERKAIT

KOMENTAR

BERIKAN KOMENTAR

LATEST UPDATE

LATEST EDITORIAL