
Bola.net - Performa menawan Kobbie Mainoo bersama Manchester United belakangan ini membuatnya diisukan masuk ke dalam skuad Timnas Inggris. Santer nama Kalvin Phillips yang akan menjadi tumbal dari efek performa Mainoo.
Mainoo telah melejit ke permukaan musim ini dengan serangkaian penampilan impresif yang membuatnya menembus tim utama Erik ten Hag.
Gelandang berusia 18 tahun, yang merupakan jebolan akademi Man United, telah dibandingkan dengan legenda sepak bola Paul Scholes dan Clarence Seedorf.
Pemain yang memiliki darah Ghana ini belum mendapatkan panggilan senior pertamanya untuk Timnas Inggris, namun menurut Daily Mail, pelatih Gareth Southgate terus mengamatinya di tengah meningkatnya kekhawatiran terhadap performa Phillips.
Simak berita selengkapnya di bawah ini.
Pantau Kandidat
Timnas Inggris akan menghadapi Brasil dan Belgia bulan depan pada laga persahabatan, dimana Southgate juga mempertimbangkan untuk memanggil duo pemain yang belum pernah membela timnas, James Garner dan Harrison Reed, yang masing-masing bermain untuk Everton dan Fulham.
Southgate sedang memantau trio tersebut dengan gelandang Manchester City, Phillips, mengalami kesulitan besar di West Ham sejak ia bergabung dengan klub tersebut sebagai pemain pinjaman pada bursa transfer Januari.
Performa Menurun
Tak dipungkiri, performa Phillips cukup mengkhawatirkan dengan bukti ia melakukan blunder pada laga debutnya bersama The Hammers saat melawan Bournemouth. Dampaknya, ia dicoret oleh David Moyes untuk pertandingan berikutnya melawan Man United.
Phillips kemudian dibangkucadangkan setelah masuk pada babak kedua dalam kekalahan 6-0 dari Arsenal dan diusir keluar lapangan dalam kekalahan di Nottingham Forest pada hari Sabtu lalu.
Andalan di Timnas Inggris
Southgate adalah penggemar berat Phillips, yang telah mendapatkan 31 caps sejak debutnya pada tahun 2020, tetapi penampilan terakhirnya membuat posisinya di timnas Inggris diragukan.
Sebelum bergabung bersama West Ham dengan status pinjaman, Phillips tidak mendapatkan banyak waktu bermain di Man City di bawah asuhan Pep Guardiola, di mana ia pindah pada tahun 2022 dari Leeds United.
Sumber: Daily Mail
Penulis: Yoga Radyan
Klasemen Premier League 2023/24
Baca Juga:
- Wow, Eden Hazard Ungkap Nama dan Spill Pelatih Chelsea yang Paling Tidak Disukainya
- Lihat Hojlund, Ingat Haaland
- Manchester United Segera Layangkan Tawaran untuk Angkut Dean Ashworth
- PSG Mulai 'Main Mata' dengan Marcus Rashford
- Paul Scholes Anggap MU Aneh: Satu-Satunya Tim yang Bisa Menang 5-0 tapi Babak Belur Dibombardir Lawan
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
MU Gigit Jari, Juventus Ogah Jual Sang 'Berlian Muda'
Liga Italia 20 Februari 2024, 23:21 -
Gelandang Everton Ini Jadi Pengganti Casemiro di MU?
Liga Inggris 20 Februari 2024, 23:01 -
Dari Kasihan, Kini Legenda Inggris Ini Terkagum-kagum Pada Rasmus Hojlund
Liga Inggris 20 Februari 2024, 22:50 -
Terima Nasib, Jadon Sancho Siap Pulang ke Manchester United di Musim Panas 2024
Liga Inggris 20 Februari 2024, 22:26 -
Wow! Pemain Berdarah Indonesia Ini Bakal Gabung Manchester United?
Liga Inggris 20 Februari 2024, 19:00
LATEST UPDATE
-
Diikuti 8 Tim, Saksikan Keseruan Final Four Livoli Divisi Utama 2025 Eksklusif di MOJI
Voli 4 Oktober 2025, 17:07 -
Liverpool Harus Perbaiki Performa Tandang untuk Bisa Bersaing di Semua Kompetisi
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 16:52 -
Real Madrid Temukan Duet Emas Baru: Mbappe dan Guler
Liga Spanyol 4 Oktober 2025, 16:43 -
Duel Panas Chelsea vs Liverpool di Stamford Bridge, Ujian Berat untuk The Reds
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 16:19 -
Jadwal Live Streaming MotoGP Indonesia 2025 di Vidio, 3-5 Oktober 2025
Otomotif 4 Oktober 2025, 16:11 -
Jadwal Lengkap MotoGP Mandalika 2025, 3-5 Oktober 2025
Otomotif 4 Oktober 2025, 16:11 -
Link Live Streaming MotoGP 2025, Jangan Lupa Dukung Rider Jagoanmu!
Otomotif 4 Oktober 2025, 16:11 -
Otomotif 4 Oktober 2025, 16:11
-
Manchester United Disebut Butuh Gareth Southgate, Bukan Pelatih Jangka Pendek
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 16:10 -
Update Klasemen Pembalap Asia Talent Cup 2025
Otomotif 4 Oktober 2025, 15:54
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR