
Bola.net - Tottenham Hotspur layak dipuji usai mendapatkan jasa Jose Mourinho sebagai manajer baru. Mourinho jelas pelatih top, Tottenham harus mengalahkan banyak klub-klub lain yang tertarik, salah satunya Arsenal.
Ya, sebelum resmi menangani Spurs, Mourinho sempat gencar diisukan bakal menggantikan posisi Unai Emery di Arsenal. Mantan pelatih PSG ini tengah kesulitan, Emery mulai kehilangan dukungan fans.
Kedatangan Mourinho mungkin bakal mendongkrak Arsenal, meski belum pasti apakah fans klub London itu bakal senang. Namun, Mourinho justru memilih Spurs yang mungkin tidak sebesar Arsenal perihal sejarah klub.
Mengapa Mou menolak Arsenal? Baca selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!
Pimpinan Arsenal
Rumor Mourinho ke Arsenal ini sempat menguat dua pekan terakhir, sebelum akhirnya sirna oleh pengumuman Tottenham. Menurut The Times, Mourinho bahkan sudah melewati sesi makan malam bersama salah satu bos Arsenal, Raul Sanllehi.
Pada momen itu, Mourinho disebut membuat Sanllehi terkesan dengan rencananya untuk mengembalikan kejayaan Arsenal. Benar, Mourinho bahkan sudah punya rencana untuk The Gunners.
Biar begitu, ada satu hal yang masih mengganjal bagi Mourinho. Dia tidak yakin Arsenal merupakan klub yang tepat, khususnya karena struktur hierarki yang meragukan.
Mengapa Tottenham
Satu pertanyaan sudah terjawab, Mou memang tidak tertarik melatih Arsenal. Namun, pertanyaan kedua masih mengambang: mengapa memilih Tottenham, Mou?
Sejak dipecat Manchester United tahun lalu, Mou memilih menepi cukup lama. Alasannya kuat, dia mengaku hanya ingin bekerja di klub yang tepat, dengan proyek dan dukungan pemilik yang tepat.
Artinya, Mou mungkin merasa pimpinan Spurs masih lebih baik daripada Arsenal. Dia pun mengusung proyek besar untuk membantu Tottenham meraih trofi pertamanya.
Bagaimanapun, hanya Mou yang tahu alasan sebenarnya memilih Tottenham. Pada sesi konferensi pers pertamanya, Mou hanya menjanjikan hasrat sepak bola yang besar.
Sumber: The Times
Baca ini juga ya!
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Datangnya Mourinho Bisa Berdampak Buruk Bagi Eriksen, Kenapa Demikian?
Liga Inggris 22 November 2019, 23:19
-
Tak Seperti Mourinho, Lampard Ogah Khianati Chelsea Demi Latih Tottenham
Liga Inggris 22 November 2019, 22:49
-
Jurgen Klopp Sambut Kembalinya Mourinho ke Premier League
Liga Inggris 22 November 2019, 22:23
-
Eks Presiden Real Madrid Benarkan Jose Mourinho Kejar Gareth Bale
Liga Inggris 22 November 2019, 22:00
-
Ditanya Soal Mourinho, Solskjaer: No Comment!
Liga Inggris 22 November 2019, 18:40
LATEST UPDATE
-
Bila Benar Vlahovic Absen, Juventus Siapkan Kenan Yildiz jadi False 9 Lawan Fiorentina?
Liga Italia 18 November 2025, 09:45
-
Jerman vs Slovakia: Kenapa Aleksandar Pavlovic Ditarik Keluar, Cedera?
Piala Dunia 18 November 2025, 09:24
-
Declan Rice Ingin Kontrak Baru, tapi Arsenal Minta Sabar, Kenapa?
Liga Inggris 18 November 2025, 09:21
-
Pemain Cedera Saat Bela Negara di Jeda Internasional: Apakah Klub Dapat Ganti Rugi?
Piala Dunia 18 November 2025, 09:10
-
Martin Odegaard Kembali: Akankah Mikel Arteta Tetap Memberinya Kebebasan Bergerak?
Liga Inggris 18 November 2025, 09:03
-
Kabar Baik untuk Interisti! Hasil Tes Denzel Dumfries Jelang Derby Milan Diumumkan
Liga Italia 18 November 2025, 08:37
-
Solusi Panik? AC Milan Pertimbangkan Pulangkan Thiago Silva di Usia 41 Tahun!
Liga Italia 18 November 2025, 08:15
-
Lingkaran Setan Timnas Italia: Mengapa Azzurri Gagal di Kualifikasi Piala Dunia (Lagi)?
Piala Dunia 18 November 2025, 08:05
-
Sah! Erick Thohir Kini Kuasai 100% Saham Oxford United
Liga Inggris 18 November 2025, 07:38
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55

























KOMENTAR