Bola.net - - Legenda Liverpool Jamie Carragher menilai sekarang sudah tak mungkin lagi untuk bisa finis di posisi empat besar klasemen akhir Premier League musim ini.
Musim ini penampilan skuat The Gunners tak bisa konsisten. Akibatnya, mereka sudah kehilangan banyak poin dari 14 pertandingan. Rinciannya, enam kali imbang dan delapan kali kalah.
Sekarang Arsenal menempati posisi enam klasemen sementara EPL. Mesut Ozil dan kawan-kawan mengoleksi 45 poin dari 17 pertandingan.
Sementara itu, posisi empat klasemen saat ini ditempati oleh rival sekota mereka, Chelsea. The Blues saat ini meraih 53 poin. Artinya keduanya terpisah delapan angka.
Secara matematis, The Gunners masih punya peluang untuk bisa mendompleng Chelsea dari posisinya. Namun menurut Carragher, Arsenal sudah tak mungkin punya kans untuk menembus zona empat besar.
Jamie Carragher
"Saya pikir hampir tidak mungkin bagi mereka (mencapai empat besar). Mereka tidak bisa menyusul Manchester United, sangat sulit untuk menyusul Liverpool karena selisih poinnya dan dua pertandingan Liverpool berikutnya adalah dua laga kandang yang dapat dimenangkan melawan West Ham dan Newcastle, sementara pertandingan berikutnya Arsenal adalah Man City," serunya pada Sky Sports.
Selain itu ada dua faktor lain yang membuat Carragher yakin Arsenal bakal gagal mendapat tiket ke Liga Champions. Faktor itu adalah Tottenham yang ada di posisi ke lima dan saat ini mengemas 52 poin serta buruknya performa The Gunners sendiri.
"Tottenham berselisih tujuh poin dari mereka dan merupakan tim terbaik di liga - dan mempertahankan status itu selama beberapa tahun terakhir - di paruh kedua musim ini. Dan juga alasan terbesar adalah mereka tidak cukup baik," terangnya.
"Jadi mereka mendapat defisit poin dan tidak sebagus tim-tim itu. Mereka harus memprioritaskan Liga Europa karena mereka tidak akan mendapatkan tiket masuk ke empat besar," tegasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Menurut Carragher, Arsenal Sudah Mustahil Finis di 4 Besar
Liga Inggris 13 Februari 2018, 22:14
-
Herannya Carragher Saat Wenger Enggan Beli Bek Baru
Liga Inggris 13 Februari 2018, 21:25
-
Saking Kagumnya, Eks Barca Mengaku Ingin Main Bareng Firmino
Liga Inggris 13 Februari 2018, 18:43
-
Siapa Kiper Liverpool di Liga Champions? Ini Jawaban Klopp
Liga Inggris 13 Februari 2018, 15:40
-
Karius: Van Dijk Bisa Lebih Baik Lagi
Liga Inggris 13 Februari 2018, 15:20
LATEST UPDATE
-
Real Madrid Tunggu Tawaran di Kisaran Rp195 Miliar untuk Beknya
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:27
-
Robert Lewandowski Masih Menunda Keputusan Masa Depannya di Barcelona
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:18
-
Barcelona vs Athletic Club: 3 Topik Penting jelang Semifinal Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:11
-
Calon Nomor Punggung Joao Cancelo di Barcelona
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 12:42
-
Dua Pemain Binaan Persija Tampil Gemilang, Siap Tantang Persib
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 12:27
-
Prediksi Everton vs Wolves 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 12:13
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58




















KOMENTAR