Michu menciptakan sensasi pada musim perdananya berkiprah di persepakbolaan Inggris. Sejauh ini, pria Spanyol itu sudah mengemas 19 gol untuk Swansea, termasuk satu kala membawa The Swans menang 5-0 atas Bradford City dalam final di Wembley, Minggu (24/2).
"Posisi bagus di liga, lalu gelar pertama dalam karier saya dengan performa seperti ini. Sungguh hari yang indah," kata Michu seperti dilansir Sky Sports.
"Pertandingan yang hebat dengan disaksikan 90.000 orang di Wembley. Dengan performa tim seperti ini, saya rasa kami memang pantas mendapatkannya," imbuh Michu.
Michu, yang direkrut Swansea dari Rayo Vallecano seharga £2 juta musim panas kemarin, mengakui bahwa gol terpentingnya adalah saat menang 2-0 atas Chelsea di semifinal leg pertama.
"Mungkin itulah gol terpenting saya musim ini. Gol tersebut telah membuka jalan bagi kami untuk meraih gelar ini," ujar Michu.
"Ini musim yang hebat bagi saya dan tim, musim pertama saya di Inggris, trofi pertama dalam sejarah klub. Kami akan bermain di Liga Europa. Ini sungguh luar biasa," imbuhnya.
Swansea memang klub kecil, tapi Michu mengaku sangat betah di Liberty Stadium.
"Saya tahu ini klub kecil, tapi kami seperti sebuah keluarga di sini. Kalah atau menang itu biasa. Kami hanya berusaha bermain bagus setiap saat," pungkasnya. (sky/gia)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Michu Berharap Laudrup Pimpin Swansea ke Eropa
Liga Inggris 25 Februari 2013, 18:49
-
Liga Inggris 25 Februari 2013, 03:22

-
Gagal Hat-trick, Dyer Tetap Puas
Liga Inggris 25 Februari 2013, 03:04
-
Mimpi Para Pemain Swansea Jadi Kenyataan
Liga Inggris 25 Februari 2013, 02:43
-
Highlights Final Capital One Cup: Bradford 0-5 Swansea
Open Play 25 Februari 2013, 02:20
LATEST UPDATE
-
Kabar Baik untuk Interisti! Hasil Tes Denzel Dumfries Jelang Derby Milan Diumumkan
Liga Italia 18 November 2025, 08:37
-
Solusi Panik? AC Milan Pertimbangkan Pulangkan Thiago Silva di Usia 41 Tahun!
Liga Italia 18 November 2025, 08:15
-
Lingkaran Setan Timnas Italia: Mengapa Azzurri Gagal di Kualifikasi Piala Dunia (Lagi)?
Piala Dunia 18 November 2025, 08:05
-
Sah! Erick Thohir Kini Kuasai 100% Saham Oxford United
Liga Inggris 18 November 2025, 07:38
-
Prediksi Spanyol vs Turki 19 November 2025
Piala Dunia 18 November 2025, 06:45
-
Prediksi Brasil vs Tunisia 19 November 2025
Amerika Latin 18 November 2025, 06:30
-
BRI Super League: Persib Bandung Kehilangan Adam Alis karena Cedera Kaki
Bola Indonesia 18 November 2025, 04:37
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55


























KOMENTAR