Bola.net - - Eks gelandang timnas Italia Thiago Motta mengaku sangat kagum pada Jurgen Klopp dan ia enggan membandingkan bos Liverpool itu dengan Jose Mourinho.
Klopp adalah seorang manajer yang hebat. Ia juga layak disebut sebagai salah satu arsitek papan atas dunia sekarang ini dalam dunia sepakbola.
Klopp terkenal dengan filosofi bermain ala heavy metal. Ia sangat dekat dengan para pemainnya dan tak sungkan untuk memeluk mereka usai pertandingan.
Klopp juga dikenal sanggup memoles dan memotivasi anak-anak asuhnya menjadi seorang pemain top, meski awalnya bukan siapa-siapa. Hal tersebut sudah dilakukannya sejak ia menangani Borussia Dortmund dan kini di Liverpool.
Enggan Membandingkan
Motta sendiri penah diasuh oleh Mourinho, tepatnya saat masih membela Inter Milan. Ia mengakui bahwa mantan bosnya itu adalah sosok pelatih hebat.
Motta kemudian ditanya apakah Klopp memiliki kesamaan dengan Mourinho. Namun pria kelahiran Brasil ini ternyata enggan membandingkan keduanya.
“Ya, saya sangat menyukainya. Saya suka semangatnya dan bagaimana ia meyakinkan pemain seperti Mane untuk melakukan pekerjaan yang hebat untuk tim. Sedikit seperti yang (Samuel) Eto'o lakukan," serunya pada Gazzetta dello Sport.
"Membandingkan seseorang dengan Mourinho tidak baik untuk siapa pun, tidak juga untuk Klopp," sambung Motta.
Klopp = Gasperini
Namun Motta menambahkan bahwa ia melihat Klopp justru memiliki kemiripan dengan Gian Piero Gasperini. Ia menyebut pelatih Atalanta itu juga handal dalam urusan memotivasi para pemainnya.
"Tapi ia adalah salah satu pelatih yang meyakinkan Anda, seperti Gasperini di mana saya beruntung untuk bisa bermain di bawah asuhannya di Genoa, sekarang ia melakukan hal-hal hebat dengan Atalanta," tuturnya.
"Saya berharap ia akan mendapat kesempatan lain untuk melatih tim yang hebat. Itu yang paling menarik untuk ditonton,” tandasnya.
Berita Video
Berita video gol-gol yang diciptakan Persija Jakarta saat menghadapi Persela Lamongan dalam lanjutan Gojek Liga 1 2018 bersama Bukalapak di SUGBK (Stadion Utama Gelora Bung Karno), Senayan, Selasa (20/11/2018).
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ini Kelebihan Mourinho Menurut Motta
Liga Inggris 21 November 2018, 22:52 -
Motta Enggan Bandingkan Klopp dengan Mourinho
Liga Inggris 21 November 2018, 21:18 -
Meski Mandul, Romelu Lukaku Masih Berkontribusi Besar Bagi MU
Liga Inggris 21 November 2018, 21:00 -
Diincar Real Madrid dan Juventus, MU Siapkan Kontrak Baru Untuk Marcus Rashford
Liga Inggris 21 November 2018, 20:40 -
Paul Pogba Kurang Optimal Karena Krisis Motivasi
Liga Inggris 21 November 2018, 20:20
LATEST UPDATE
-
Prediksi Sevilla vs Barcelona 5 Oktober 2025
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 14:58 -
Florian Wirtz di Liverpool: Pemain yang Belum Meyakinkan, tapi Pantas Ditunggu?!
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 14:58 -
Bukan Cuma Minta Maaf, Korea Selatan Rombak Total Regulasi Program Adopsi Internasional
News 3 Oktober 2025, 14:44 -
Prediksi Fiorentina vs AS Roma 5 Oktober 2025
Liga Italia 3 Oktober 2025, 14:28 -
Meski Bersinar di Crystal Palace, Oliver Glasner Dinilai Tak Cocok untuk MU
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 14:26
LATEST EDITORIAL
-
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29 -
5 Top Skor Sepanjang Masa Liga Champions, Mbappe Mulai Mendekat
Editorial 2 Oktober 2025, 13:55
KOMENTAR