Bola.net - - Jose Mourinho menyatakan satu-satunya pemain Manchester United yang mungkin akan hengkang lagi pada bulan Januari ini adalah Ashley Young. Sebelumnya, MU sudah melepas dua pemainnya, yakni Memphis Depay ke Lyon dan Morgan Schneiderlin ke Everton.
Menjelang penutupan bursa transfer bulan Januari yang akan berakhir pada tanggal 31, Everton, Swansea, West Brom dan Watford dikabarkan tertarik menampung Young.
Mourinho sebenarnya tak keberatan mempertahankan pemain 31 tahun tersebut yang musim ini baru bermain empat kali di semua kompetisi. Dan Mourinho akan menunggu keputusan pemain yang sudah bergabung dengan MU sejak 2011 tersebut.
"Satu-satunya pemain yang saya tahu mungkin akan hengkang, dan saya menunggu kepastian apa yang akan terjadi pada 31 Januari nanti adalah Ashley Young," ucap Mourinho usai mengantarkan timnya menang 4-0 atas Wigan Athletic, Minggu (29/1).
"Dia adalah pemain yang sebenarnya ingin saya pertahankan, saya tak bahagia jika ia hengkang tapi menurut kabar yang saya terima ia adalah pemain satu-satunya mungkin akan pergi," sambungnya.
Ketika menghadapi Wigan, Young sengaja tak diturunkan karena ketidakpastian masa depan mantan pemain Aston Villa tersebut di MU. Mourinho justru pilih menurunkan Bastian Schweinsteiger sejak menit awal.
Baca Juga:
- Mourinho Konfirmasi Schweinsteiger Tetap Bertahan di MU
- Mourinho: MU Hampir Tak Mungkin Juara Premier League
- Mourinho Sebut MU Beruntung Bisa Ungguli Wigan
- Agen: Evra Akan Berjuang Keras untuk Kembali ke MU
- Sering Jadi Pemain Cadangan, Ini Harapan Rashford
- Kecewa karena Dijual, Beckham Isolasi MU selama Tiga Tahun
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Stadion Old Trafford Kebakaran
Liga Inggris 30 Januari 2017, 20:34 -
Data dan Fakta Premier League: Manchester United vs Hull City
Liga Inggris 30 Januari 2017, 15:36 -
Giggs: United Amat Antusias Ketika Ronaldo Bergabung
Liga Inggris 30 Januari 2017, 15:30 -
Prediksi Manchester United vs Hull City 2 Februari 2017
Liga Inggris 30 Januari 2017, 15:15 -
Wright Minta Rashford Tak Ikuti Jejak Januzaj
Liga Inggris 30 Januari 2017, 15:14
LATEST UPDATE
-
Meski Jarang Main, Rodrygo Merasa Lebih Nyaman di Era Xabi Alonso
Liga Spanyol 4 Oktober 2025, 15:25 -
Klasemen Sementara MotoGP 2025 Usai Sprint Race Seri Indonesia di Mandalika
Otomotif 4 Oktober 2025, 14:34 -
Hasil Lengkap dan Klasemen Pembalap MotoGP 2025
Otomotif 4 Oktober 2025, 14:34 -
Update Klasemen Pembalap MotoGP 2025
Otomotif 4 Oktober 2025, 14:34 -
Cukai Rokok Bikin Puluhan Ribu Orang Kena PHK, Menkeu Akhirnya Ambil Keputusan Ini
News 4 Oktober 2025, 14:30 -
Inter Kehilangan Thuram, Ancaman Cremonese di Depan Mata
Liga Italia 4 Oktober 2025, 13:55
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR