- Manchester United sepertinya tak akan lagi mendatangkan pemain jelang Premier League 2018/19. Kamis (9/8) waktu setempat, bursa transfer Premier League akan ditutup lebih awal, yang berarti MU tak bisa mendatangkan pemain anyar.
Sejauh ini MU baru mendatangkan Diogo Dalot, Fred dan Lee Grant. Dari tiga nama pemain tersebut, dapat dikatakan hanya Fred yang berkelat tinggi. Pelatih MU, Jose Mourinho harus berusaha memutar otak untuk memaksimalkan kemampuan skuatnya saat ini.
Sebagaimana diketahui, dalam beberapa pekan terakhir Mourinho terus mengeluhkan kegagalan MU mendatangkan pemain yang dia inginkan. Mourinho merasa skuatnya saat ini belum kuat dan ingin belanja lebih banyak lagi.
Namun, benarkah keluhan Mourinho tersebut? Simak pendapat Alan Shearer di bawah ini:
Sudah Banyak Belanja

Shearer bisa memahami keinginan Mourinho menambah kekuatan skuatnya. Sebab dia yakin setiap pelatih klub besar pasti menginginkan hal itu. Namun, yang perlu diingat adalah Mourinho sudah menghabiskan banyak uang dalam dua tahun terakhir.
"Setiap pelatih menginginkan pemain yang lebih hebat dan lebih baik dari yang mereka punya. Jose tak berbeda, dia sudah menegaskan keinginannya mendapatkan bek tengah lainnya sebelum tenggat waktu transfer, Kamis," tutur Shearer kepada express.
"Namun dia sudah menghabiskan banyak uang dalam dua tahun menangani MU dan, jika anda melihat skuat mereka, ada banyak sekali kualitas di sana."
Gaya Bermain

Karenanya, Shearer merasa masalah MU bukan hanya kedalaman skuat yang terlalu tipis. Dia justru menilai Mourinho memiliki masalah yang lebih serius soal gaya bermain, yang terus dikritik fan. Dia meyakini Mourinho harus menemukan taktik yang tepat untuk meraih kemenangan dan membuat pendukung MU senang.
"Para tulang punggung di skuat mereka, David De Gea, Eric Bailly, Paul Pogba, Nemanja Matic, Alexis Sanchez dan Romelu Lukaku sangatlah kuat. Juga ada pemain seperti Marcus Rashford, Jesse Lingard, dan Anthony Martial."
"Tim mereka jelas sudah cukup bagus untuk menantang Manchester City dalam perebutan gelar," sambung Shearer.
"Akan tetapi, sanggupkah Mourinho mengeluarkan potensi terbaik mereka? Dan dapatkan gaya bermain mereka membuat para fan tetap senang?" [initial]
Tonton Vidio Menarik Ini

Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Sanchez: Fred Adalah Pemain Yang Selama ini Dibutuhkan MU
Liga Inggris 9 Agustus 2018, 19:51
-
Sanchez Ingin MU Boyong Pemain Kelas Dunia
Liga Inggris 9 Agustus 2018, 19:24
-
Mina Tes Medis, Bukan di MU Tapi di Everton
Liga Inggris 9 Agustus 2018, 17:58
-
Sekarang, Godin Jadi Sasaran Transfer MU
Liga Inggris 9 Agustus 2018, 17:30
-
MU Sepi Transfer, Jose Mourinho Frustasi Berat
Liga Inggris 9 Agustus 2018, 16:32
LATEST UPDATE
-
Kekuatan Pemain Lokal Bicara: Bhayangkara Presisi Awali Proliga 2026 dengan Kemenangan
Voli 8 Januari 2026, 23:17
-
Bandung BJB Tandamata Mengawali Proliga 2026 dengan Tekad Juara yang Kembali Menyala
Voli 8 Januari 2026, 22:08
-
Pelita Jaya Launching Tim untuk IBL 2026, Bidik Juara demi Wujudkan Bintang Lima
Basket 8 Januari 2026, 22:02
-
Proliga 2026: Popsivo Polwan Tetap Lakukan Evaluasi Meski Sukses Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 21:43
-
Hasil Proliga 2026: Juara Bertahan Bhayangkara Presisi Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 20:47
-
Antoine Semenyo Mendarat di Manchester, Segera Resmi Jadi Pemain Anyar Man City
Liga Inggris 8 Januari 2026, 20:32
-
Ini PR Disiplin Chelsea yang Harus Dilihat Oleh Pelatih Baru Liam Rosenior
Liga Inggris 8 Januari 2026, 19:57
-
Battle of WAGs Liga Inggris 2025/2026: Arsenal vs Liverpool
Bolatainment 8 Januari 2026, 19:55
-
Live Streaming Milan vs Genoa - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 8 Januari 2026, 19:45
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58


























KOMENTAR