
Bola.net - Nama John McGinn mungkin masih asing di telinga para pencinta Premier League. Wajar, karena dia baru saja membawa Aston Villa promosi dan belum pernah merasakan persaingan di Premier League.
Akan tetapi, pemain berusia 24 tahun tersebut dinilai pantas untuk dihargai dengan mahal. Saat ini, nama John McGinn masuk dalam daftar pemain yang sedang diburu oleh Manchester United.
John McGinn mencetak tujuh gol dan sembilan assist pada musim 2018/19 yang lalu untuk Aston Villa. Dia punya peran yang krusial dalam sukses Aston Villa promosi ke Premier League. John McGinn mencetak gol pada final play-off melawan Derby County.
Dikutip dari Mirror, Aston Villa siap untuk menjual John McGinn ke United. Tapi, mereka meminta Setan Merah untuk menyiapkan dana 50 juta pounds, atau berkisar Rp 892 milar, untuk bisa membeli John McGinn.
"Mulanya, Anda akan terkejut saat mendengar angka 50 juta pounds dan Manchester United. Tapi, setelah Anda mengambil waktu dan merenung, Anda tidak akan menyangkal mengapa dia layak untuk itu," ucap rekan John McGinn saat di St Mirren, Gary Teale.
Harga John McGinn memang dinilai terlalu mahal. Sebab, dia belum punya pengalaman berlaga di Premier League sama sekali. "Tapi, jika Anda lihat perkembangan Premier League terkini, uang 50 juta pounds tersebut tidak ada artinya sama sekali," tegas Taele.
Cocok untuk Manchester United
Gary Teale menilai bahwa John McGinn akan cocok untuk Manchester United. Sebab, United di bawah komando Ole Gunnar Solskjaer kini tidak sedang menumpuk pemain bintang. Mereka punya proyek dengan pemain muda dan membangun masa depan.
"John McGinn mungkin tidak selevel dengan pemain Manchester United pada era Sir Alex yang memenangkan segalanya."
"Tetapi, Man United kini sedang mencari pemain baru setelah tampil tidak sesuai harapan. Jadi, Anda tidak pernah tahu, mungkin John McGinn adalah bagian dari upaya United untuk membangun kembali skuad. Dia adalah pemain yang hebat," tegas Teale.
Mancheste United sejauh ini telah sukses membeli dua pemain baru. Daniel James dibeli dari Swansea City dengan harga 15 juta pounds. Sementara, Aaron Wan-Bissaka ditebus dengan harga 50 juta pounds dari Crystal Palace.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Tidak Ada Diskon untuk Romelu Lukaku, Inter Milan!
Liga Inggris 3 Juli 2019, 22:00
-
Juventus Tumbalkan Paulo Dybala untuk Paul Pogba?
Liga Italia 3 Juli 2019, 21:40
-
Real Madrid? Hanya ada Juventus di Hati Paul Pogba
Liga Inggris 3 Juli 2019, 20:40
-
Dikejar MU, Harry Maguire Ingin Tingggalkan Leicester City
Liga Inggris 3 Juli 2019, 20:20
LATEST UPDATE
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
-
Prediksi Timnas Indonesia U-22 vs Mali 18 November 2025
Tim Nasional 17 November 2025, 17:54
-
Pertahanan Solid Persib Bandung Jadi Kunci Sukses di BRI Super League dan Pentas Asia
Bola Indonesia 17 November 2025, 17:48
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55

























KOMENTAR