
Bola.net - Mark Lawrenson memberikan prediksi mengenai jalannya pertandingan antara Manchester United vs Sheffield United. Lawrenson percaya Setan Merah bakal keluar sebagai pemenang di laga ini.
Pada tengah pekan ini, Manchester United akan memainkan pertandingan pekan ke-31 EPL. Mereka dijadwalkan menjamu Sheffield United di Old Trafford.
Sheffield sendiri musim ini sudah menjadi tim kuda hitam yang merepotkan tim-tim besar Inggris. Di pertemuan pertama kedua tim, United ditahan imbang dengan skor 3-3 di Bramall Lane.
Namun Lawrenson menilai bahwa situasinya akan berbeda ketika kedua tim bersua di Old Trafford. "Sheffield United adalah salah satu tim yang tidak punya serangan yang menjanjikan sejak Premier League dilangsungkan kembali," ujar Lawrenson kepada BBC Sports.
Baca prediksi lengkap sang pakar sepakbola Inggris itu di bawah ini.
Kondisi Tidak Optimal
Lawrenson percaya The Blades berada dalam kondisi yang kurang optimal jelang pertandingan melawan MU ini. Untuk itu ia yakin mereka tidak akan berdaya saat menghadapi United.
"Mandulnya serangan mereka tentu akan menjadi masalah besar ketika berada di Old Trafford. Selain itu segalanya seperti tidak mendukung mereka saat ini, seperti contoh kartu merah yang mereka dapatkan saat melawan Newcastle, lalu gol mereka yang tidak disahkan saat melawan Aston Villa."
"Ini akan menjadi pertandingan tandang ketiga mereka beruntun, dan kondisi itu sama sekali tidak menguntungkan mereka. Jadi saya menjagokan Manchester United menang di pertandingan ini."
Performa Impresif
Berkebalikan dari Sheffield, Lawrenson menilai United belakangan tengah on fire. Untuk itu mereka dinilai tidak akan kesulitan untuk mengalahkan Sheffield.
"Jika anda melihat permainan tim Ole saat imbang melawan Spurs, anda bisa melihat mereka berada dalam kondisi yang bagus. Saya tahu bahwa kesalahn David de Gea membuat mereka kebobolan, namun mereka punya banyak pemain berkualitas dan saya rasa mereka bakal semakin menyatu sebagai sebuah tim."
"De Gea tidak tiba-tiba menjadi kiper yang buruk, namun memang saat ini ia tidak berada dalam kondisi seperti De Gea yang menjadi pemain terbaik MU dalam tiga tahun terakhir." ujarnya.
Full Team
Manchester United dikonfirmasi akan turun dengan susunan tim terbaik mereka di laga ini.
Namun ada dua pemain mereka yang dipastikan absen karena cedera, yaitu Phil Jones dan Axel Tuanzebe.
(BBC Sports)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
MU Diprediksi Bakal Tumbangkan Sheffield United di Old Trafford
Liga Inggris 23 Juni 2020, 21:00
-
Punya Manajer Cerdas, MU Diyakini Bakal Kembali Jadi Tim yang Disegani
Liga Inggris 23 Juni 2020, 20:42
-
Meski Gratisan, Solskjaer Tidak Berminat Rekrut Willian
Liga Inggris 23 Juni 2020, 20:20
-
Solskjaer: MU Sudah Siap Hadapi Sheffield United
Liga Inggris 23 Juni 2020, 19:40
LATEST UPDATE
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
-
Kiper Persis Solo Gianluca Pandeynuwu Ukir Sejarah di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 18 November 2025, 23:11
-
Benjamin Sesko Absen Kontra Everton, Kembalinya Diperkirakan Desember
Liga Inggris 18 November 2025, 22:46
-
Blunder Pemain Naturalisasi Malaysia Saat Sidang FIFA: Salah Sebut Asal Nenek
Tim Nasional 18 November 2025, 22:37
-
2 Laga Timnas Indonesia U-22 vs Mali: Kalah di Laga Pertama, Imbang di Laga Kedua
Tim Nasional 18 November 2025, 22:36
-
Bermain Api: Risiko Besar Perlakuan Tuchel pada Bellingham di Timnas Inggris
Piala Dunia 18 November 2025, 21:51
-
Calhanoglu dan Misi 'Anti-Modric': Kunci Taktik Chivu Menghadapi Panasnya Derby Milan
Liga Italia 18 November 2025, 21:02
-
Adrien Rabiot dan Dilema Derby: Analisis Kebugaran, Strategi, dan Alternatif AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 20:08
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
























KOMENTAR