Bola.net - Rumor pemecatan Ole Gunnar Solskjaer nampaknya masih belum akan terjadi dalam waktu dekat. Direksi Manchester United diberitakan belum berencana memecat sang pelatih dalam waktu dekat ini.
Sejak awal musim kemarin, sudah ada sejumlah suara sumbang yang meminta Solskjaer mundur dari jabatannya. Hal ini dikarenakan sang pelatih gagal menstabilkan performa MU sehingga mereka meraih banyak hasil yang kurang maksimal.
Rumor tersebut sempat mereda setelah MU meraih banyak hasil positif di bulan November kemarin. Namun dua minggu terakhir, rumor pemecatan Solskjaer kembali menyeruak setelah MU gagal meraih kemenangan di tiga laga terakhir mereka.
Meski performa MU kembali memburuk, namun Solskajer diyakini tidak akan dipecat dalam waktu dekat. "Kabar pemecatan itu tidak akan terjadi untuk beberapa waktu ke depan," tulis Daniel Taylor kepada The Athletics.
Baca informasi dari pakar sepakbola Inggris itu di bawah ini.
Masih Percaya
Taylor menyebut bahwa manajemen MU masih percaya penuh terhadap Solskjaer. Untuk itu mereka tidak berencana untuk memecat sang pelatih dalam waktu dekat.
"Orang-orang di atas [Manajemen MU] tidak memiliki rencana untuk memecat Ole Gunnar Solskjaer."
"Mereka bahkan tidak mau mmbayangkan peluang untuk menunjuk seseorang yang mungkin lebih kompeten untuk pekerjaan ini."
Tidak Tergoda Pochettino
Taylor juga mengungkapkan bahwa status Mauricio Pochettino yang tidak memiliki klub sama sekali tidak membuat Manajemen MU tergoda.
Mereka diberitakan akan tetap menaruh kepercayaan terhadap Solskjaer meski hasil yang mereka dapatkan belakangan ini kurang maksimal.
"Semua orang tahu bahwa Ed Woodward dan koleganya di Direksi United tidak memiliki niatan untuk mencopot Solskjaer, meski Pochettino saat ini tengah mencari klub baru." ia menandaskan.
Pekan Sulit
Manchester United sendiri akan mendapatkan pekan yang sangat sulit.
Mereka dijadwalkan menghadapi Tottenham lalu menghadapi Manchester City dalam tujuh hari ke depan.
(The Athletic)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ketimbang Arsenal, Pochettino Disarankan Tunggu MU Saja
Liga Inggris 2 Desember 2019, 21:00
-
Lawan Tottenham, Harry Maguire Minta Old Trafford Bergemuruh
Liga Inggris 2 Desember 2019, 20:40
-
Diincar MU, Begini Respon Philippe Coutinho
Bundesliga 2 Desember 2019, 20:20
-
Diimbangi Aston Villa, Lini Serang MU Kena Semprot
Liga Inggris 2 Desember 2019, 20:00
-
MU Incar Tottenham Sebagai Laga Kebangkitan
Liga Inggris 2 Desember 2019, 19:40
LATEST UPDATE
-
Prediksi Spanyol vs Turki 19 November 2025
Piala Dunia 18 November 2025, 06:45
-
Prediksi Brasil vs Tunisia 19 November 2025
Amerika Latin 18 November 2025, 06:30
-
BRI Super League: Persib Bandung Kehilangan Adam Alis karena Cedera Kaki
Bola Indonesia 18 November 2025, 04:37
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55





















KOMENTAR