
Bola.net - Newcastle perlahan-lahan menunjukkan penurunan performa sepekan terakhir. Mereka ketiban sial setelah mengalahkan Manchester United di Premier League 2023/2024.
Sepekan lalu Newcastle menjalani dua pertandingan di Liga Inggris, satu duel tengah pekan dan satu lagi di akhir pekan. Sayangnya mereka dua kali kalah, skuad Eddie Howe tidak bermain cukup bagus.
Newcastle kalah dengan skor telak 0-3 dari Everton dalam duel tengah pekan (8/12/2023), lalu setelahnya dibekuk Tottenham juga dengan skor besar 1-4 di akhir pekan (10/12/2023).
Dua kekalahan beruntun ini cukup buruk untuk ukuran Newcastle yang sebenarnya dianggap sebagai salah satu tim kejutan Liga Inggris musim ini. Anehnya, hasil buruk tersebut diraih setelah Newcastle menang mengejutkan atas Manchester United.
Newcastle kalahkan Manchester United 1-0

Newcastle sukses menjinakkan Manchester United pada pekan ke-14 Liga Inggris 2023/2024. Bermain di Saint James Park, Newcastle sanggup mengalahkan Man United dengan skor tipis 1-0, Minggu (3/12/2023) WIB.
Gol semata wayang tuan rumah dicetak oleh Anthony Gordon. Eks pemain Everton tersebut menceploskan bola ke gawang Man United di menit ke-55.
Newcastle sebenarnya punya lebih dari selusin ancaman untuk mencetak gol. Namun, tidak ada gol tambahan yang tercipta hingga laga berakhir.
Saat itu Newcastle memang tampil perkasa dan unggul di segala sisi. MU yang bermain buruk pantas kalah, skuad Erik ten Hag tidak bisa mengimbangi permainan lawan.
Newcastle kena kutukan MU?!
Anehnya, setelah menunjukkan performa apik dan menang atas MU, Newcastle langsung mengalami penurunan level di dua pertandingan berikutnya secara beruntun.
Mereka main sangat buruk ketika dipermak Everton dengan skor telak 0-3. Newcastle unggul dalam penguasaan bola, tapi pertahanan mereka rapuh. Everton mencetak tiga gol dalam 20 menit akhir.
Akhir pekan lalu, Newcastle kembali bermain jauh di bawah standar. Mereka menyambangi Tottenham yang sebenarnya sedang terjebak rentetan hasil buruk, tapi tidak bisa memanfaatkan momen tersebut.
Bahkan Newcastle hampir kalah empat gol tanpa balas, untungnya Joelinton bisa mengurangi ketinggalan dengan golnya di menit ke-90+1.
Dua performa buruk secara beruntun, dua kekalahan beruntun yang mengecewakan, Newcastle kena kutukan Man United?!
Hasil Premier League 2023/2024
Pekan ke-16
Sabtu, 9 Desember 2023
Crystal Palace 1-2 Liverpool
Wolves 1-1 Nottingham Forest
Brighton 1-1 Burnley
Sheffield United 1-0 Brentford
Man United 0-3 Bournemouth
Minggu, 10 Desember 2023
Aston Villa 1-0 Arsenal
Luton Town 1-2 Man City
Fulham 5-0 West Ham
Everton 2-0 Chelsea
Tottenham 4-1 Newcastle
Klasemen Liga Inggris 2023/2024
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Man United Kembali Login Dalam Perburuan Palhinha
Liga Inggris 11 Desember 2023, 21:01
-
Bos Bayern Munchen Ogah Sepelekan Manchester United yang Lagi Tidak Konsisten
Liga Champions 11 Desember 2023, 21:00
-
Demi Lolos ke 16 Besar Liga Champions, Erik Ten Hag Berharap Tuah Old Trafford
Liga Champions 11 Desember 2023, 20:40
-
Jamu Bayern Munchen, Satu Pemain Manchester United Berpotensi Absen
Liga Champions 11 Desember 2023, 20:20
-
Main di Old Trafford, Lolos ke 16 Besar Liga Champions Tidak Mustahil Bagi MU!
Liga Champions 11 Desember 2023, 20:19
LATEST UPDATE
-
Wow! Seriusan? Manchester United Tertarik Angkut Neymar di Januari 2026?
Liga Inggris 18 November 2025, 15:36
-
Diincar MU, Conor Gallagher Akui Tidak Bahagia di Atletico Madrid?
Liga Inggris 18 November 2025, 15:25
-
Liverpool Sudah Tahu Harga Semenyo: Ternyata Nggak Mahal-mahal Amat
Liga Inggris 18 November 2025, 15:18
-
Bagaimana Kabar Cedera Franco Mastantuono?
Liga Spanyol 18 November 2025, 15:16
-
Tchouameni Tegaskan Masih Betah di Madrid di Tengah Rumor Ketertarikan Man United
Liga Spanyol 18 November 2025, 14:57
-
Wejangan Benzema Agar Vinicius Jr Raih Ballon d'Or: Syaratnya 1, Tapi Sulit!
Liga Spanyol 18 November 2025, 14:33
-
Deretan Pemain Top yang Absen di Piala Dunia 2026: Tak Ada Szoboszlai dan Mbeumo
Piala Dunia 18 November 2025, 14:30
-
Tok! DPR Resmi Sahkan RKUHAP Jadi Undang-Undang, Ini 14 Poin Krusialnya
News 18 November 2025, 14:12
-
Jadwal Timnas Indonesia U-22 Hari Ini, Selasa 18 November 2025: Mali U-22 Part II
Tim Nasional 18 November 2025, 14:05
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55























KOMENTAR