
Bola.net - Bek Manchester United, Tyrell Malacia menegaskan bahwa ia tidak datang ke Old Trafford untuk jadi pemain pelapis. Ia menegasksan bakal bersaing dengan Luke Shaw untuk posisi bek kiri utama MU.
Manchester United telah mendapatkan rekrutan pertama mereka di musim panas ini. Tim berjuluk Setan Merah itu resmi mengamankan jasa Tyrell Malacia dari Feyenoord.
Malacia sendiri diperkirakan bakal jadi pemain pelapis di MU. Karena Setan Merah memiliki Luke Shaw yang beberapa tahun terakhir tampil apik di lini pertahanan Setan Merah.
Namun Malacia menegaskan bahwa ia tidak datang ke MU sebagai bek pelapis. "Ya, saya datang ke sini untuk bersaing dengan Luke [Shaw]," ujar Malacia kepada Manchester Evening News.
Baca komentar lengkap sang bek di bawah ini.
Buktikan Diri
Malacia menyebut bahwa ia ingin menjadi bek kiri utama MU di musim depan. Jadi ia berjanji akan bekerja keras untuk bisa membuktikan kemampuan Setan Merah di musim depan.
"Semua pemain tentu ingin menjadi pemain utama dalam tim ini. Saya juga ingin bermain di tim ini, jadi saya harus bekerja keras untuk bisa meraih itu,"
"Saya senang membantu serangan dan saya rasa itu salah satu alasan mengapa pelatih membawa saya ke sini. Jadi saya akan membuktikan kemampuan saya di klub ini,"
Tidak Mudah
Malacia juga mengakui bahwa menjadi bek kiri utama MU tidak mudah. Namun ia berjanji akan berjuang untuk bisa menjadi pilihan utama sang manajer.
"Klub ini memiliki banyak bek kiri yang bagus. Ada Telles, Brandon [Williams], Luke [Shaw] dan juga ada saya,"
"Jadi saya harus bekerja keras dan membuktikan diri saya di sesi latihan. Pada akhirnya pelatih yang akan membuat keputusan," ujarnya.
Debut Positif
Malacia sudah meraih debutnya bersama Manchester United. Ia bermain selama 45 menit saat MU melawan Liverpool di awal pekan kemarin.
Ia mendapatkan banyak pujian karena ia tampil dengan impresif di lini pertahanan Setan Merah pada laga itu.
Klasemen Akhir Premier League
(Manchester Evening News)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Perkuat Lini Tengah, Manchester United Bajak Wonderkid Aston Villa Ini?
Liga Inggris 14 Juli 2022, 21:30
-
Lisandro Martinez Datang, 3 Pemain Ini Segera Hengkang
Liga Inggris 14 Juli 2022, 21:17
-
Koulibaly Pindah ke Chelsea, Napoli Bajak Bek Manchester United Ini?
Liga Italia 14 Juli 2022, 19:15
LATEST UPDATE
-
Prediksi Bournemouth vs Tottenham 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:23
-
Visi Darren Fletcher untuk Manchester United: Kembalikan DNA Setan Merah!
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:50
-
Dipercaya Jadi Caretaker MU, Darren Fletcher: Ini Beneran Kan?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:27
-
Burnley vs MU: Kobbie Mainoo Bisa Comeback?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:16
-
Manchester United dan Ole Gunnar Solskjaer Semakin Dekat untuk Balikan
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:02
-
BRI Super League: Ze Valente Mencapai Tonggak Penting 100 Laga
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 09:56
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40




















KOMENTAR