Bola.net - Sebuah dukungan diberikan Ole Gunnar Solskjaer kepada Mikel Arteta. Manajer Manchester United itu percaya bahwa Arteta adalah sosok yang tepat untuk menangani Arsenal.
Kurang lebih satu bulan sudah Arsenal berburu manajer baru. Mereka mencari sosok yang bisa menggantikan peran Unai Emery di tim mereka saat ini.
Setelah dikaitkan dengan banyak manajer, tim asal London Utara itu bakal memfinalisasikan manajer baru mereka. The Gunners bakal menunjuk asisten manajer Manchester City, Mikel Arteta sebagai manajer baru mereka.
Solskjaer sendiri mendukung terwujudnya rumor tersebut. "Ya, saya rasa dia [Arteta] cocok untuk pekerjaan itu," ujar Solskjaer kepada Manchester Evening News.
Simak pemaparan Solskjaer mengenai Arteta dan Arsenal di bawah ini.
Modal Apik
Solskjaer menilai Arteta memiliki modal apik untuk menangani Arsenal. Ia menyebut status Arteta sebagai mantan pemain The Gunners membuatnya memahami filosofi yang dimiliki klubnya.
"Saya rasa statusnya sebagai mantan pemain [Arsenal] akan sangat penting untuk pekerjaannya di sana."
"Jika dia mengenal DNA dan juga budaya klub, terutama jika anda berada di era kejayaan klub tersebut, maka dia tahu apa yang harus ia lakukan terhadap timnya."
Ikuti Mentor
Solskjaer menilai Arteta memiliki peluang yang besar untuk sukses di Arsenal meski ia belum pernah menangani satupun tim sebagai manajer utama sejauh ini.
Ia menyebut Arteta bisa meniru jejak langkah mentornya, Pep Guardiola yang berhasil sukses di Barcelona meski minim jam terbang.
"Sebagai mantan pemain, ia tahu apa yang harus ditingkatkan dalam timnya. Pep adalah contoh terbaik dalam kasus ini, jika anda melihat apa yang ia kerjakan di Barcelona." ia menandaskan.
Laga Debut
Jika Arsenal jadi meresmikan Arteta sebagai manajer baru mereka, maka pelatih asal Spanyol itu bakal debut di akhir pekan nanti.
Ia akan memimpin timnya menghadapi Everton pada hari Sabtu (21/12) malam nanti.
(Manchester Evening News)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Diogo Dalot Siap Rebut Posisi Bek Kanan MU dari Aaron Wan-Bissaka
Liga Inggris 20 Desember 2019, 22:00
-
Lupakan MU, Mauricio Pochettino Fokus ke Manchester City
Liga Inggris 20 Desember 2019, 20:40
-
Solskjaer Incar Kemenangan di Kandang Watford
Liga Inggris 20 Desember 2019, 20:00
-
Marcus Rashford yang Kian Mirip Cristiano Ronaldo
Liga Inggris 20 Desember 2019, 19:40
-
Ole Gunnar Solskjaer Doakan Mikel Arteta Sukses di Arsenal
Liga Inggris 20 Desember 2019, 19:20
LATEST UPDATE
-
Ketika Ruben Amorim Merasa Dikhianati Manajemen MU Soal Transfer Pemain
Liga Inggris 5 Januari 2026, 08:05
-
Man of the Match Inter Milan vs Bologna: Lautaro Martinez
Liga Italia 5 Januari 2026, 05:25
-
Man of the Match Man City vs Chelsea: Enzo Fernandez
Liga Inggris 5 Januari 2026, 04:24
-
Man of the Match Fulham vs Liverpool: Harry Wilson
Liga Inggris 5 Januari 2026, 03:54
-
Man of the Match Real Madrid vs Real Betis: Gonzalo Garcia
Liga Spanyol 5 Januari 2026, 00:24
-
Man of the Match Leeds United vs Manchester United: Matheus Cunha
Liga Inggris 4 Januari 2026, 21:44
-
Hasil Leeds vs Man Utd: Saling Serang di Elland Road Berakhir Imbang 1-1
Liga Inggris 4 Januari 2026, 21:31
-
Hasil Bali United vs Arema FC: Kalah Lagi, Tren Negatif Singo Edan Berlanjut
Bola Indonesia 4 Januari 2026, 21:05
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43

























KOMENTAR