
Bola.net - Penyerang Chelsea, Olivier Giroud mengaku tidak mempermasalahkan minimnya jam bermain yang ia dapatkan musim ini. Giroud menyebut bahwa ia akan menanti dengan sabar kesempatan yang diberikan oleh sang pelatih.
Musim ini, Chelsea sebenarnya kekurangan stock penyerang. Hal ini dikarenakan mereka kehilangan Gonzalo Higuain dan Alvaro Morata yang hengkang meninggalkan London Barat.
Giroud pada awalnya diperkirakan bakal menjadi juru gedor utama Chelsea, mengingat Chelsea tidak bisa membeli pemain baru karena embargo transfer. Namun ternyata Frank Lampard lebih memilih untuk mengorbitkan Tammy Abraham yang tampil moncer di lini serang The Blues.
Giroud mengatakan bahwa ia tidak sakit hati jarang bermain di Chelsea. "Ada dua reaksi yang bisa anda berikan saat anda tersisih dari tim," beber Giroud kepada The Athletic.
Baca komentar lengkap sang striker di bawah ini.
Kerja Keras
Giroud menegaskan bahwa ia sama sekali tidak terganggu dengan minimnya jam bermain yang ia dapatkan dan ia terus bekerja keras untuk meningkatkan performanya.
"Kemungkinan pertama ketika anda ditepikan oleh pelatih adalah anda merasa kecewa dan mulai banyak mengeluh karena anda tidak bermain."
"Kemungkinan kedua adalah anda mengubah rasa frustrasi anda menjadi energi yang positif. Anda menjaga perasaan anda agar bisa bangkit kembali dan menunjukkan karakter anda. Itulah yang tengah saya lakukan di sesi latihan setiap hari."
Siap Membantu
Giroud juga menyebut bahwa ia terus melatih tubuhnya agar berada dalam kondisi yang prima, sehingga ketika Lampard membutuhkan bantuannya, ia siap memberikan yang terbaik untuk Chelsea.
"Saya adalah orang yang kompetitif, dan saya sulit dijatuhkan. Saya selalu berjuang untuk kembali ke tim ini. Saya sendiri belum bicara dengan Frank, karena Tammy saat ini bermain dengan baik. Sangat sulit menyingkirkan seorang striker dari tim ketika ia tengah bermain dengan baik dan mencetak gol dengan reguler."
"Untuk saat ini saya harus tetap fokus dan berkonsentrasi dengan apa yang saya lakukan di sesi latihan. Saya hanya perlu menunjukkan bahwa saya siap kapanpun manajer membutuhkan saya." ia menambahkan.
Satu Gol
Giroud tercatat baru bermain sebanyak lima kali di lini serang Chelsea di semua kompetisi.
Ia hanya tercatat membuat satu gol bagi The Blues pada saat Piala Super Eropa.
(The Athletic)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Olivier Giroud Siap Bantu Tammy Abraham Jadi Lebih Tajam
Liga Inggris 8 Oktober 2019, 21:40
-
Olivier Giroud Sabar Menanti Kesempatan di Chelsea
Liga Inggris 8 Oktober 2019, 21:20
-
Christian Pulisic Optimistis Bisa Jadi Starter di Skuat Chelsea
Liga Inggris 8 Oktober 2019, 18:00
-
Performa Tidak Maksimal, Christian Pulisic Bantah Tertekan Label Harga
Liga Inggris 8 Oktober 2019, 17:40
-
Ada Peran Jorginho di Balik Kegemilangan Mason Mount
Liga Inggris 8 Oktober 2019, 15:30
LATEST UPDATE
-
Live Streaming Milan vs Genoa - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 8 Januari 2026, 19:45
-
Prediksi BRI Super League: PSM vs Bali United 9 Januari 2026
Bola Indonesia 8 Januari 2026, 18:57
-
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 8 Januari 2026, 18:55
-
Prediksi BRI Super League: Persita vs Borneo 9 Januari 2026
Bola Indonesia 8 Januari 2026, 18:52
-
Rodrygo Bangkit di Real Madrid: Dari Terpinggirkan Jadi Andalan Xabi Alonso
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 17:59
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58




















KOMENTAR