Bola.net - - Michael Owen mengungkapkan dukungannya kepada mantan klubnya Manchester United jelang pertemuan melawan Arsenal pada akhir pekan ini.
Setan Merah dan The Gunners akan saling berhadapan pada hari Minggu (29/4) malam dalam lanjutan kompetisi Premier League. Pertandingan ini akan menjadi pertandingan terakhir Arsene Wenger di Old Trafford sebagai manajer Arsenal.
Pria asal Prancis itu sudah mengumumkan akan mundur dari Arsenal pada akhir musim. Dengan demikian, pria asal Prancis tersebut akan mengakhiri kebersamaannya bersama klub London yang sudah terjalin selama hampir 22 tahun.
The Gunners sendiri saat ini sedang menghuni peringkat keenam di klasemen Premier League dengan koleksi 57 poin dari 34 pertandingan. Owen yakin Setan Merah bisa memberikan penderitaan kepada Wenger di Old Trafford.
"Jose Mourinho sebagian besar memegang kendali pada pertemuannya dengan Arsene Wenger selama bertahun-tahun hanya kalah dua dari 18 pertandingan sebelumnya (M8 S8) dan dia tidak pernah kalah dari bos Gunners dalam tujuh pertandingan kandang sebelumnya," kata Owen kepada BetVictor.
“United akan didukung oleh kemenangan semifinal mereka atas Spurs pada akhir pekan lalu dan saya mengharapkan mereka bisa mengalahkan klub London Utara lagi.
"Arsenal bermain di Liga Europa pada Kamis dan kemungkinan akan akan fokus pada leg kedua di Madrid pekan depan. The Gunners belum meraih poin dalam laga tandang di 2018 dan saya berharap United bisa menunjukkan permainan yang terbuka dan menghibur.”
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Owen Dukung MU Kalahkan Arsenal
Liga Inggris 28 April 2018, 19:15 -
Bailly Yakin MU Bisa Kalahkan Arsenal
Liga Inggris 28 April 2018, 18:45 -
Saatnya MU Kembali ke Tempatnya: Di Puncak Klasemen!
Liga Inggris 28 April 2018, 12:00 -
De Gea: Saya Harus Dapatkan Trofi di MU
Liga Inggris 28 April 2018, 11:30 -
Wenger Tak Tahu Bakal Disambut Seperti Apa di Old Trafford
Liga Inggris 28 April 2018, 07:41
LATEST UPDATE
-
Hasil Latihan Moto3 Mandalika 2025: Angel Piqueras Ungguli Maximo Quiles
Otomotif 3 Oktober 2025, 13:01 -
Keran Gol Viktor Gyokeres Seret, Mikel Arteta Woles Aja!
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 12:46 -
Marc Guehi Pilih Move On usai Gagal Pindah ke Liverpool
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 12:34 -
Prediksi Eintracht Frankfurt vs Bayern Munchen 4 Oktober 2025
Bundesliga 3 Oktober 2025, 12:26 -
Cek Jadwal Serie A 2025/26: Matchweek 6: Tayang Eksklusif di Vidio
Liga Italia 3 Oktober 2025, 12:21 -
Cek Jadwal dan Nonton NFL Matchweek 5: Eksklusif di Vidio
Olahraga Lain-Lain 3 Oktober 2025, 12:13 -
Manchester United Dinilai Sulit Membenarkan Transfer Bryan Mbeumo
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 11:18
LATEST EDITORIAL
-
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29 -
5 Top Skor Sepanjang Masa Liga Champions, Mbappe Mulai Mendekat
Editorial 2 Oktober 2025, 13:55
KOMENTAR