Bola.net - - Bintang Manchester United, Wayne Rooney, dan Zlatan Ibrahimovic, tidak bisa bermain selamanya, meski kedua pemain itu kini terus menunjukkan penampilan terbaik di Old Trafford di usianya yang tak lagi muda.
Kedua pemain itu sekarang sudah berusia masing-masing 31 dan 35 tahun, dan klub akan kesulitan untuk menemukan pengganti keduanya di masa mendatang.
Meski begitu, mantan pemain Setan Merah, Michael Owen, percaya bahwa Marcus Rashford memiliki potensi untuk menjadi bomber anyar andalan klub di masa mendatang.
"Wayne dan Ibrahimovic di satu titik akan pensiun dan ini akan menjadi soal menentukan siapa yang berikutnya akan menjadi striker utama," tutur Owen di Metro.
"Begitu kedua pemain itu tidak ada lagi di lini depan Manchester United, yang akan terjadi tak lama lagi, maka akan menarik untuk melihat siapa yang berikutnya mampu meneruskan peran tersebut."
"Salah satu yang tengah menantikan itu adalah Rashford. Saya akan katakan bakal bodoh jika dia memutuskan pindah sekarang, karena dia bisa menjadi pemain depan utama United untuk beberapa tahun mendatang, jika gilirannya tiba nanti."
Rashford sendiri sejauh ini baru delapan kali bermain sebagai starter di bawah asuhan Mourinho dan mencetak tiga gol.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Mourinho Tegaskan MU Serius Kejar Juara EFL Cup
Liga Inggris 26 Januari 2017, 23:02
-
Juve Siap Saingi MU Rebutkan Keita Balde
Liga Italia 26 Januari 2017, 22:14
-
Walcott: Rooney Seorang Pemenang, Saya Punya Jerseynya
Liga Inggris 26 Januari 2017, 19:38
-
Pecah Rekor Gol Dengan Jumlah Laga Lebih Sedikit, Rooney Dipuji Ferguson
Liga Inggris 26 Januari 2017, 19:29
-
Chelsea Conte Mirip MU di Era Ferguson
Liga Inggris 26 Januari 2017, 18:43
LATEST UPDATE
-
AC Milan Cari Bek Baru, Nathan Ake Jadi Peluang atau Sekadar Mimpi?
Liga Italia 6 Januari 2026, 15:28
-
Prediksi West Ham vs Nottingham Forest 7 Januari 2026
Liga Inggris 6 Januari 2026, 15:19
-
Luapan Emosi Gonzalo Garcia Usai Cetak Hattrick di Laga Madrid vs Betis
Liga Spanyol 6 Januari 2026, 14:57
-
Prediksi Pisa vs Como 6 Januari 2026
Liga Italia 6 Januari 2026, 14:43
-
Sebut Wasit Mafia, Fabio Capello Buru-buru Beri Klarifikasi Penting
Liga Italia 6 Januari 2026, 14:13
-
Persik vs Persib Bandung: Dewangga Kecewa Maung Bandung Tertahan di Kediri
Bola Indonesia 6 Januari 2026, 13:42
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40

























KOMENTAR