Bola.net - - Bintang Arsenal Mesut Ozil ikut memberikan tribut kepada Arsene Wenger yang akan meninggalkan klub pada akhir musim. Ia mengatakan bahwa dia bangga bermain di bawah manajer Prancis tersebut.
Wenger sudah mengumumkan bahwa dirinya akan meninggalkan Arsenal pada akhir musim. Hal ini sekaligus mengakhiri kebersamaannya dengan The Gunners yang sudah berlangsung selama 22 tahun.
Ozil sendiri direkrut oleh Wenger senilai 42,5 juta pounds dari Real Madrid pada 2013. Ia kemudian membuat lebih dari 150 penampilan untuk The Gunners dan memenangkan tiga FA Cup.
Ozil pun mengungkapkan penghormatan penuh pujian kepada sosok Wenger dan cara penanganan tim oleh sang pelatih.
“Ia adalah alasan utama mengapa saya datang ke sini, ia meyakinkan saya dan saya merasa bangga telah bermain di bawah arahannya,” ujar Ozil kepada Sky Sports.
“Semua orang punya respek yang besar kepada dia. Dia telah memenangkan banyak gelar juara, mengembangkan sejumlah pemain bagus dan selalu memainkan sepak bola yang luar biasa. Hal itu membuat anda tahu, sebagai seorang pemain, bahwa apabila anda datang ke sini, anda akan mampu berkembang dan bermain dalam gaya tersebut.
“Ia adalah seorang yang jujur, sosok yang sangat terhormat, punya karakter yang bagus, dan semua orang ingin bermain di bawah arahannya."
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Dikaitkan dengan Arsenal, Vieira Mengaku Terharu
Liga Inggris 21 April 2018, 23:37
-
Rafeal Benitez Akan Gantikan Wenger di Arsenal? Ini Jawabannya
Liga Inggris 21 April 2018, 19:39
-
Tinggalkan Arsenal, Ancelotti Puji Keputusan Wenger
Liga Inggris 21 April 2018, 13:00
-
Ancelotti Tak Tutup Peluang Tangani Arsenal
Liga Inggris 21 April 2018, 12:30
-
Vieira Adalah Sosok yang Tepat Menggantikan Wenger
Liga Inggris 21 April 2018, 12:07
LATEST UPDATE
-
BRI Super League: Persib Bandung Kehilangan Adam Alis karena Cedera Kaki
Bola Indonesia 18 November 2025, 04:37
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55





















KOMENTAR